Background
Rating ini didasarkan atas banyaknya permintaan dalam event Kursus Dasar Reksadana (KDR), dan thread dalam portal reksadana ini yang meminta advice tentang produk reksadana mana yang harus dipilih jika kita memutuskan untuk berinvestasi.
Bercermin pada kebutuhan tersebut diatas, beberapa member dari portal reksadana ini (Bro Dunkz, Bro Passion4U, Bro Agus Mulia dan Sis Risyadmum) berkolaborasi untuk membuat sebuah rating reksadana yang disebut Portal Reksadana Matrix (PRD Matrix).
Link untuk feature baru ini ada dibawah menu Investor Toolkit. Untuk shortcut, silakan menikmati feature baru ini di:
http://www.portalreksadana.com/?q=rdmatrix
PRD Matrix Method
PRD Matrix ini diilhami oleh Boston Consulting Group (BCG) Matrix dan MorningStar Rating (Lembaga Pemeringkat Investasi Ternama di Amerika, yang melakukan pemeringkatan terhadap reksadana, saham dan instrument keuangan lainnya). Pada intinya PRD Matrix ini akan merating reksadana didasarkan atas 4 dimensi:
Dimensi 1 : Tingkat Return Reksadana
Pengukuran dimensi ini dilakukan dengan menggunakan Weighted Return. Weighted Return ini akan memberikan bobot yang lebih tinggi atas current performance dibandingkan dengan kinerja masa lampau, sehingga diharapkan penilaiannya mencerminkan performance sesungguhnya.
Notasi dalam PRD Matrix :
Weighted return dalam PRD matrix digambarkan dalam sumbu Y, semakin ke atas letak lingkaran reksadana artinya performancenya semakin bagus.
Dimensi 2 : Volatilitas (Tingkat Resiko Reksadana)
Jika dimensi pertama mengukur performance dalam bentuk return maka dalam dimensi kedua ini kita mengukur tingkat resiko dalam reksadana. Tingkat resiko ini, seperti halnya perhitungan sharpe ratio, direpresentasikan dengan standard deviasi. Standard deviasi diukur dengan menghitung persentase penyimpangan dari average return reksadana. Semakin besar standard deviasinya artinya investasi tersebut makin beresiko.
Notasi dalam PRD Matrix :
Tingkat resiko dalam PRD matrix digambarkan dalam sumbu X, semakin ke kanan letak lingkaran reksadana artinya standard deviasinya semakin kecil yang artinya tingkat resikonya juga semakin rendah.
Dimensi 3 : Besarnya NAV Produk Reksadana
Besarnya NAV reksadana melambangkan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap produk reksadana tersebut. Tingkat kepercayaan ini tercermin adanya demand yang tinggi dari investor untuk masuk dalam reksadana tersebut.
Notasi dalam PRD Matrix :
Besarnya NAV Produk Reksadana digambarkan dengan besarnya diameter lingkaran. Untuk mempermudah pemahaman besarnya lingkaran ditetapkan hanya 3 level. Jadi apabila NAV reksadana tersebut masuk dalam klasifikasi 33% terbesar dibandingkan dengan reksadana sejenis, maka lingkarannya akan memakai ukuran lingkaran yang paling besar, dan seterusnya.
Dimensi 4 : Bonafiditas dari Manager Investasi Reksadana
Dimensi terakhir ini agak berbeda dengan ketiga dimensi diatas, jika tiga dimensi diatas fokus menganalisa produk reksadananya, dimensi ke empat mengukur tingkat bonafiditas dari pengelola reksadana (Manager Investasi). Pengukuran dimensi ini dilakukan dengan menggunakan Total AUM (Asset Under Management) yang dikelola oleh MI. Jumlah AUM yang besar merepresentasikan banyak orang dalam kurun waktu sekian lama masih setia dan terus mempercayakan investasinya kepada Manager Investasi tersebut. Dengan sendirinya merepresentasikan Tingkat Bonafiditas dari Manager Investasi tersebut.
Penentuan MI besar dilakukan dengan melihat posisi relative AUM MI tersebut terhadap range dari keseluruhan MI. Dalam PRD Matrix, jika dana kelolaan para MI termasuk dalam range 50% teratas dari posisi relative terhadap seluruh MI, maka MI tersebut dikategorikan sebagai MI Besar. MI medium menempati 25% sesudahnya, sedangkan sisanya MI kecil. Sepertinya kriterianya sangat longgar, tapi yang menarik hanya sedikit sekali MI yang bisa masuk dalam kategori MI besar dan MI medium. Ini benar-benar merepresentasikan pareto principle hanya sebagian kecil MI yang menguasai sebagian besar dana kelolaan reksadana.
Notasi dalam PRD Matrix :
Besarnya AUM dalam PRD matrix warna lingkaran. Warna Hijau artinya MI tersebut adalah MI besar, warna kuning MI Medium sementara warna merah merepresentasikan MI kecil.
Kuadran PRD Matrix
Kuadran Diamond : Weighted Return Tinggi dan Resiko Rendah
Ini kuadran reksadana juara, di satu sisi mereka telah membuktikan diri dengan performance yang tinggi (Weighted Return tinggi) dan tingkat resiko yang rendah. Benar-benar kombinasi yang menjadi idaman para investor.
Kuadran (Hidden) Gold : Weighted Return Tinggi namun Resiko Relatif Tinggi
Ini kuadran calon juara. Reksadana dalam kuadran ini seperti emas yang tersembunyi. Di satu sisi performance mereka sudah tinggi, namun sayangnya tingkat resiko mereka juga tinggi (return kadang tidak stabil), apabila mereka bisa menstabilkan return maka mereka akan masuk dalam kuadran Diamond, kuadran para juara.
Kuadran Bronze : Weighted Return Rendah dan Resiko Rendah
Secara performance tidak ada yang istimewa dari performance reksadana ini (Weighted Return rendah). Memang resikonya relative rendah juga, tapi kalau returnnya juga rendah, ini akan membuat para investor mulai mejauhi reksadana ini di kemudian hari
Kuadran Rock : Weighted Return Rendah dan Resiko Relatif Tinggi
Ini kuadran yang paling rendah dalam PRD Matrix, reksadana dalam kuadran ini performancenya rendah dan resikonya tinggi lagi. Jadi hampir tidak ada value yang ditawarkan oleh reksadana dalam kuadran ini.
Panduan Menggunakan PRD Matrix
Jika rekan telah mengetahui cara pemeringkatan dari PRD Matrix, maka kini tiba saatnya kita masuk ke dalam topik yang paling penting, bagaimana cara menggunakan PRD Matrix. Berikut ini adalah panduannya:
- Sedapat mungkin pilihlah reksadana yang masuk dalam kuadran Diamond atau setidak-tidaknya kuadran Gold. Karena reksadana dalam 2 kuadran inilah yang mempunyai performance yang tinggi, semakin atas letak reksadana maka semakin tinggi Weighted Returnnya yang artinya semakin baik performance reksadana tersebut.
- Perhatikan juga resiko dari reksadana, khususnya bila anda memilih reksadana di kuadran Gold, karena walaupun performance mereka relative bagus, kita harus waspada dan mengawasi secara ketat performance dari reksadana itu. Karena secara historis, reksadana itu mempunyai volatilitas return yang besar (kadang performancenya bagus, kadang memble).
- Jika ada 2 atau lebih reksadana yang mempunyai performance yang sama dengan tingkat resiko relative sama rendah, pilihlah reksadana dengan ukuran lingkaran yang lebih besar. Inilah reksadana yang mempunyai NAV produk besar (dana kelolaan dalam produk reksadana cukup besar).
- And last but not least, seperti halnya memilih tabungan di bank, jika ada 2 bank yang menawarkan suku bunga tabungan yang tinggi, maka tentu saja kita memilih untuk menabung di bank yang lebih besar. Ingatlah reksadana adalah investasi jangka panjang dan tidak seperti halnya produk perbankan, reksadana tidak dijamin oleh pemerintah, jadi kita harus memilih partner yang dapat memberikan rasa aman pada investasi kita. Sedapat mungkin pilihlah reksadana dengan lingkaran berwarna hijau atau setidak-tidaknya kuning. Karena inilah reksadana yang digawangi oleh para Manager Investasi yang relative besar.
Semoga PRD Matrix ini bisa membantu proses dalam memilih produk reksadana.
Tetap Semangat!™
Mon, 05/26/2008 - 09:13 — Passion4U
PortalReksadana Matrix™ : Behind The Scene
Sebelumnya ane harus mengucapkan banyak terima kasih pada bro autogebet yang telah bersusah payah mau mewujudkan feature Portal Reksadana Matrix yang ane yakin sangat dinantikan oleh para investor Reksadana. Tanpa adanya kegigihan dari bro gebet, maka usul sebaik apapun tidak akan terwujud.
Btw sudah pada ngelihat PRD Matrix belon ... feature ini ada di bagian Investor Tookit (letaknya agak nyempil ya bro gebet mungkin seharusnya dibuat di agak diatas ... mungkin sejajar dengan 10 besar reksadana terpopuler dengan judul tersendiri Portal Reksadan Matrix biar lebih eye catching gitu hehehe ...)
Ane ingin cerita sedikit tentang perjuangan dibalik penyusunan PRD Matrix ini, yang tidak banyak diketahui banyak orang. PRD Matrix ini diilhami sebenarnya oleh salah satu artikel dari bro Dunkz, anda mungkin ingat artikel "Memetakan Reksadana" yang diposting oleh bro dunkz. So alhasil beberapa member disini berinisiatif untuk membuat rating untuk reksadana.
Pembuatan feature ini memerlukan waktu hampir satu bulan (waktu yang sangat lama mengingat biasanya feature dalam Portal Reksadana ini hanya digarap 1 or 2 hari aja oleh bro gebet). Waktu yang demikian panjang ini dibutuhkan untuk :
- Memformulasikan dimensi ... ada beberapa dimensi yang pada awalnya dimasukkan dalam PRD Matrix dengan argumennya masing-masing. Namun akhirnya dimensi yang terpilih adalah yang seperti di posting di atas. Bukan karena dimensi yang lain tidak baik, tetapi karena ada beberapa keterbatasan yang menyebabkan dimensi tidak jadi ditampilkan.
- Membaca literatur ... ini bagian yang juga sangat berat, karena kita ingin PRD Matrix ini objective dalam memotret reksadana kita membaca banyak literatur untuk hal ini. Dimulai dari metode rating MorningStar, kajian Bapepam tentang rating reksadana, dsb. Dari literatur ini para kontributor merasakan masih ada yang kurang, mengingat biasanya rating dilakukan hanya dengan 1 dimensi saja (let say morning star hanya merating dengan menggunakan sharpe, padahal sharpe punya kelemahan yang mendasar yaitu kita tidak tahu sharpe rationya besar karena returnnya tinggi or karena standard deviasi yang rendah, so dalam PRD Matrix komponen dasar sharpe ini dipecah agar proses pemilihan menjadi lebih objective). So muncullah dimensi dimensi yang lain ...
- Dealing with garbage data ... ternyata walaupun data di Portal Reksadana ini bersumber langsung dari Bapepam, tetapi ternyata banyak datanya yang tidak bersih. Ada yang returnnya puluhan ribu persen lach ... dsb. So ada effort tersendiri untuk membersihkan data ini.
- Kalkulasi detail dimensi ... ternyata walaupun dimensinya sudah ditentukan, proses menentukan detail kalkulasinya tidak mudah, banyak hitungan yang butuh perhatian yang lebih detail, spt gimana cara menghitung weighted return, gimana cara kita deal dengan reksadana yang umurnya beda-beda, dimensi mana yang mesti masuk sebagai sumbu y, sumbu x, dan notasi dimensi lainnya, perhitungan standard deviasi untuk produk yang ternyata standard deviasinya sangat jauh sekali (lebih dari 100 %, deviasi kok lebih dari 100% hehehe), bagaimana menghitung relative position satu reksadana dengan yang lain dsb.
- Penampilan PRD Matrix, masalah penampilan ternyata bisa memusingkan, misalnya saja kita sudah terbiasa melihat bahwa sudut kanan atas adalah kuadran para juara (padahal volatility yang kecil khan secara normatif ada di kiri, so seharusnya kuadran diamond ada di kiri atas) ... so kalo agak nyeleneh diluar itu otak kita akan melawannya ... (alhasil ada sedikit penyesuaian di sisi tampilan ... kuadran diamond hasus di sisi kanan atas)
Masih banyak effort yang lain yang harus dilakukan sehingga membuat bro gebet kadang harus begadang sampe jam 2 pagi selama beberapa minggu hehehe (mudah-mudahan sekarang sudah bisa tidur dengan nyenyak bro) ...
Anyway PRD Matrix akhirnya terwujud sudah ... ane yakin masih banyak sekali kekurangan dari PRD Matrix ini, tapi langkah pertama sudah ditempuh, seiring dengan perjalanan waktu pasti kita akan bisa membuat PRD Matrix ini menjadi salah satu barometer pemilihan reksadana dan indikator yang cukup disegani (syukur-syukur dihargai diatas indikator Morning Star atau rating reksadana yang nantinya akan dikeluarkan oleh Pefindo) ...
So sekali lagi congratulation ....
Seorang Newbie - P a s s i o n 4 U
Don't walk in front of me, I may not follow. Don't walk behind me, I may not lead. Walk beside me and be my friend.
Comments
Matrix Des 2015 sudah tersedia
Akhirnya, OJK sdh rilis data kinerja per akhir tahun 2015, PortalReksadana Matrix juga sudah updated... Sebarannya jadi lebih terkonsentrasi, tidak scattered spt sblm2nya, mgkn krn mayoritas RD memang agak terpuruk di 2015... bisa di-zoom untuk lebih nyaman melihat area tertentu...
Nanti saya coba juga olah beberapa data, spy dpt jd pertimbangan kita untuk memilih investasi di awal tahun 2016..
cekidot!
Follow @portalreksadana
Portal reksana matrikx sdh tdk ada di investor toolkit?
Dear bro Autogebet
Apa kabar, teman2 memberjg.... semoga semuanya baik, sehat selalu. Sepertinya semua lg pada sibuk shgg portal ini sepiiii.
Setelah sekian lama dibiarin, sy mau menata kembali portofolioku, waktu buka portal, sy nyari2 portal reksadana matrix ga ada. Fitur tersebut sgt berguna sekali dlm melakukan analisis sebeum mengambil keputusan. Trimakasih utk teman2 yg dulu sdh berjerih payah memberikan tools tsb, biasanya sy ga perlu nganalisa ribet2 hny melototin matrix aj, kini telah tiada hiks....
Happy investing
PortalRD Matrix akan diupgrade
sis tianni, senang sekali ternyata merindukan PortalRD Matrix yaa, idem samaa saya juga rindu nih... keputusan investing memang terasa ada yg hilang tanpa PortalRD Matrix *cry*
ceritanya, PortalRD Matrix ini kan sumber datanya dari Bapepam/OJK, tapi mereka ini sdh tidak lagi publish datanya, data terakhir yg tersedia hanya per Maret 2017 kemarin, so alhasil error deh Matrix nya.
solusinya, seharusnya PortalRD Matrix ini bisa diarahkan menggunakan data yg sekarang ini masih terus mengalir dari Bloomberg. akhir tahun sedang musim padat pekerjaan ini, tapi semoga PortalRD Matrix bisa menemani kita di awal tahun 2018 yaa..
PortalRD memang biasanya baru rame kalau kondisi bursa jatuh hehe... skrg sdg baik2 saja jadinya ayem2 saja hehe.. semoga kita doakan bursa baik2 saja yaa, karena sdh 5 hari terakhir ini bursa turun terus lho, total sejak 5 hari lalu IHSG sdh turun 1,19%
Tetap Semangat!
PRD Matrix
Salam kenal pak , saya baru join , untuk fitur ini memang belum ada lagi pak, sekadar mengingatkan , siapa tau fitur ini bisa di munculkan kembali. Kalau saya baca2 banyak member2 baru yang perlu untuk menentukan pilihan RD yang akan diambil , mungkin bisa bantu menyempitkan pilihan dari sekian banyak RD yang beredar di Indonesia pak. Trimakasih
Data Reksadana OJK hidup lagi!
Sangat beruntung sekali saya diingatkan oleh bro Liliek, saya langsung buka2 web OJK, dan ternyata halaman data kinerjanya sudah hidup! Silakan kawan2 bisa cek di https://reksadana.ojk.go.id/Public/StatistikNABReksadanaPublic.aspx
Sebelumnya saya semacam sudah "patah arang" dg OJK, tapi karena datanya sudah muncul, gairah saya langsung membara lagi... otw saya pelajari dan olah yaa, semoga PRD Matrix bisa segera hidup lagi yaa ^_^
Terima kasih bro Liliek!
Mohon petunjuk Pak. Untuk
Mohon petunjuk Pak.
Untuk individual investor, apa ada informasi di laman ojk tersebut yang bisa kita manfaatkan dalam mengambil keputusan investasi di RD?
Terima kasih sebelumnya!
@wibie: pertanyaan menyenangkan hati ^_^
ah ah... bro Wibie bisa aja menanyakan pertanyaan yang menyenangkan hati, padahal sudah tahu jawabannya kaan hehe
mohon petunjuk terawang marketnya juga boleh yaaa ^_^
Tanya PortalReksadana Matrix
Pak, mau tanya, itu antara kuadran diamond dan gold apa tidak terbalik? kok RD dari MI2 besar sekarang malah di gold semua? tks.
Mohon pencerahannya,,,
Dear Bro / Sis sekalian,,
Saya tergolong baru dalam berinvestasi reksadana, setelah membaca & mencoba memahami artikel-artikel yang ada di PortalReksadana yang sangat menarik ini saya menjadi tertarik dan akhirnya memantapkan diri (*nekad) mencoba berinvestasi pada istrumen reksadana.
Karena saya masih muda & masih bujangan, saya pikir target investasi saya untuk jangka waktu 5 – 10 tahun, dan karena masih bujang pula dimana kebutuhan bulanan saya belum terlalu besar, saya investasikan sebagian besar tabungan saya pada RD Saham Syariah dan saya sisakan untuk kebutuhan bulanan saja (sekitar 90%).
Nah, yang ingin saya tanyakan kepada Bro/Sis sekalian, pada kondisi market yg tidak stabil seperti ini tepatkah apa yang sudah saya lakukan berdasar faktor-faktor diatas (jangka waktu target investasi, masih bujang), atau ada alternatif lain, misalkan saya tarik dulu hingga muncul centang hijau baru masuk lagi.
Ataukah saya keep dulu tetap di RDS sambil belajar analisis baik FA maupun TA agar dapat merasakan belajar dan dampak langsung dari keputusan-keputusan yang saya ambil hingga batas Loss yang dapat saya terima.
Mohon pencerahan Bro/Sis dan suhu sekalian.
Terlepas dari semua hal diatas, saya ucapkan terima kasih kepada PortalReksadana yang membuka mata saya akan pentingnya berinvestasi dan bagaimana uang kita akan tergerus oleh inflasi jika hanya sekedar menabung dan menabung di bank.
Walaupun jumlah uang yang saya investasikan mungkin kecil bagi Bro/Sis sekalian karena saya hanya seorang buruh, namun ini adalah salah satu jalan yang harus saya tempuh untuk dapat (*harapan) meningkatkan kesejahteraan finansial.
Sekali lagi mohon pencerahan Bro/Sis dan Suhu sekalian ?
Warm Regards,
Mbajeng
Matrix Updated per Agustus 2015
Rekans, PortalReksadana Matrix sudah updated per Agustus 2015. Well... posisinya mayoritas produk RDS kena hantaman sampai mepet di kuadran kiri, kuadran dengan volatilitas paling tinggi. Namun menariknya, walaupun mepet paling kiri, ternyata urutan dari atas ke bawah mencerminkan kinerjanya pada saat bursa jatuh.
Ini saya ambilkan contoh matriks reksadana saham syariah di kuadran Gold. Nampak disana urutan produknya.
Jika dilihat kinerjanya di My Reksadana, cocok bahwa urutan dari atas ke bawah mencerminkan kinerjanya.
SAM Sharia yang menjadi andalan saya, jatuh terhempas ke kuadran Rock. Memang high risk high return, jika kinerjanya bersinar, memang biasanya jatuh terdalam saat bursa jatuh.
Panin Dana Syariah Saham juga tidak menggembirakan, kinerja 3YR nya pun minus, tidak berhasil mengulang kisah sukses Panin Dana Maksima.
Trim Syariah Saham ini yang agak mendingan.
Mungkin ada kawan2 yang punya analisa untuk produk RD Saham konvensional? sepertinya Schroder Dana Prestasi dan Dana Prestasi Plus bisa bertahan ya?
Follow @portalreksadana
Matrix Updated per Juli 2015
Rekans, PortalReksadana Matrix sudah updated dengan data OJK per Juli 2015. Kondisi jatuh bulan lalu sudah nampak di Matrix ini.
RDS Syariah yg saya pegang, lumayan bertahan di kuadran Gold/Diamond, tapi kinerja YTD minus semua:
SAM SHARIA EQUITY FUND -18,14%
RD TRIM SYARIAH SAHAM -11,02%
PANIN DANA SYARIAH SAHAM -13,72%
PRATAMA SYARIAH -8,14%
Jika dicermati di Matrix, jadi nampak kalau ada RDS Syariah yang sepertinya sering tampil beda sendiri, bertahan di kuadran Diamond. Saya jadi menengok yg namanya CIPTA SYARIAH EQUITY (CSE).
Jika dicermati lebih lanjut di My Reksadana, RD ini punya karakteristik kinerja yang beda dibanding RDS Syariah lainnya. Secara usia, RD ini hanya bisa dibandingkan dg RD TRIM SYARIAH SAHAM (TSYAS), sudah berusia lebih dari 5 tahun.
Dalam kinerja jangka panjang (5YR), CSE lebih unggul daripada TSYAS. Dalam kinerja jangka dibawahnya, CSE konsisten lebih unggul daripada TSYAS. Dalam kondisi krisis (YTD), CSE jatuhnya paling kecil.
Kalau kondisi pasar sudah mulai membaik, rasa2nya ingin mencoba entry ke CSE. Sepertinya lebih ayem dalam jangka panjang ya... *ini opini personal lhoo, sharing aja..
Follow @portalreksadana
anomali (?)
sempet terkejtut juga ketika beberapa lama nggak ngecek matrix, sekarang susunannya jadi sedikit aneh dan sejumlah reksadana yang ada dalam portofolio saya semuanya masuk kuadran rock. Sempet panik sesaat, kemudian setelah dicek lagi ternyata ada anomali... syukurlah. semoga bisa lekas pulih ya matrix-nya dan ditemukan penyebab anomalinya :D
Update Reksadana Matrix
Pagi ini ngecek reksadana matrix terbaru, dan banyak bergejolak nampaknya.
Schroder Dana Prestasi & Shcroder Dana Istimewa yg return YTD nya di kisaran 4-5% kok bisa masuk kuadran Rock? Sedangkan Millenium Equity yg return YTD nya MINUS 3% masuk Diamond.
Gagal paham nih.. Ada anomali apa ya?
Thanks,
Ivan
PRD Matrix sedang anomali
bro veteranguard, amatan yang cermat sekali. Saya juga bulan ini mau pilih2 RDS untuk top up, ternyata munculnya "aneh" ya. Anomali ini terjadi secara merata, tidak hanya di RD Saham. Saya akan coba pelajari sumber anomali ini, kenapa kok banyak yang "mepet" ke tepi. Thanks bro.
Follow @portalreksadana
RE: PRD Matrix sedang anomali
Bro autogebet,
Selain itu BNP Paribas Infrastruktur Plus yg konsisten di Diamond & Gold sekarang turun ke Bronze. Bahana Dana Likuid juga anjlok ke Rock dari sebelumnya Diamond & Gold.
Ditunggu hasil invesstigasi keanehan ini ya..
Thanks,
Ivan
bro autogebet, blm ada update
bro autogebet, blm ada update anomali PRD matrix kah? thanks..
belum ada kesempatannya
bro veteranguard, iya nih, maaf sekali ya.. belum ada kesempatannya untuk tenggelam dalam algoritma kompleks PortalReksadana Matrix.. jika hanya anomali, semoga data akhir bulan April ini (muncul tgl 5 atau 6 Mei besok) sudah normal kembali.
Follow @portalreksadana
Matrix untuk Tram Infrastructure dan Trim Kapital Plus
Permisi, mau tanya nih,
RDS Tram Infrastructure dan Trim Kapital Plus memiliki return yang cukup tinggi (di atas rata2) dalam jangka waktu 1 tahun dan 3 bulan terakhir. Saya bingung mengapa RDS tersebut terletak di area Rock. Jika dibandingkan dengan return & sharpe ratio RDS lain , kedua RDS ini memang bisa dikatakan memiliki resiko yang cukup tinggi. Berdasarkan logika tersebut seharusnya kedua RDS berada di kuadran Gold(Return tinggi, volatilitas tinggi).
Bisa tolong dijelaskan mengapa kedua RDS tsb berada di kuadran Rock? Saya telah membeli keduanya dan jadi khawatir karena mereka ada di kuadran Rock.
@Jo66: tidak perlu kuatir
bro Jo66, kebetulan sebelum2nya kedua produk tersebut belum masuk radar saya, sesudah saya cermati di My Reksadana, kinerjanya memang bagus sekali. Kemudian saya amati lagi di riwayat matrix, ternyata kedua RDS itu masuk Rock di bulan Desember 2014. Trim Kapital Plus konsisten di Gold/Diamond sejak Agustus 2014, dan Tram Infrastructure Plus konsisten di Gold/Diamond sejak Oct 2014.
Saya menduga anomali ini utamanya disebabkan RD Danareksa Mawar Agresif yang "meroket" di kuadran Gold sementara secara kinerja so-so saja. Riwayat Matrix nya juga hanya ada per Maret 2010, tidak terupdate. Ini mengakibatkan "nilai tengah sumbu Y" (pembatas antara kuadran atas dan bawah) menjadi bergeser ke atas, sehingga produk bersinar malah jadinya masuk kuadran Rock. Nanti saya kroscek lagi khusus anomali produk ini.
Saran saya, melihat kinerjanya yang wow ini, tetap hold saja hingga bulan2 mendatang sambil terus dipantau kinerjanya. Awal bulan besok (sktr tgl 6) juga kita cermati lagi karena PortalReksadana Matrix akan terupdate dengan posisi per akhir Januari 2015.
Tetap Semangat!
Follow @portalreksadana
Thx @autogebet
Terimakasih bro autogebet, penjelasannya sungguh melegakan.
O ya, saya juga mengucapkan terimakasih untuk kontribusi bro autogebet di website ini. Pasti banyak orang awam seperti saya yang dapat banyak ilmu dari website ini.
Kode pratama syariah
Bro autogebet,
Pratama syariah belum masuk di matrix ya, n belum bisa dipilih di daftar my reksadana ya.
Ada yg tahu untuk kode pratama syariah di bloomberg gak ya?
Terima kasih
Re : Pratama Syariah-Pak Edoedwin
Dear Pak Edoedwin,
Salam kenal, saya Riri dari Indo Premier Securities.
Mau memberikan informasi mengenai ReksaDana Pratama Syariah sudah tersedia dan dapat diperjualbelikan di IPOTFUND.
Selain Pratama Syariah terdapat juga ReksaDana Pratama Syariah Imbang. Ke dua produk ReksaDana Syariah milik Pratama, menampilkan info NAV sejak 11 Desember 2014.
Free Fee beli, jual* di IPOTFUND untuk semua ReksaDana.
Bisa dicek data NAV nya di www.ipotfund.com - List ReksaDana.
Terima kasih atas perhatian Bapak Edo.
Salam,
Riri
www.ipotfund.com
Pratama Syariah belum masuk Bloomberg
betul sekali bro edoedwin, Pratama Syariah belum muncul di Bloomberg, sehingga belum bisa muncul juga di My Reksadana. Untuk list selengkapnya apa saja yang terdaftar di Bloomberg bisa klik disini.
Selain itu, RD yg masuk Matrix adalah yang sdh berusia minimal 1 tahun. Tetap Semangat!
Follow @portalreksadana
History Matrix untuk RDS Panin
Bro autogebet, thanx a lot untuk kesetiaan & ketekunannya dalam mengasuh portalRD ini, hehehe, aku sih sbenernya udh lama join di sini, tp selama ini tinggal di luar pulau jawa, jadi akses internetnya terbatas, maka baru kali ini lah aku bisa masuk lagi di sini, dan ternyata perkembangannya pesat sekali ya dgn berbagai tools investasi yang semakin menarik dan sangat membantu sekali. So, good job and well done for you, bro autogebet...
Ok, cukup pembukaannya ya, hehehe.. Kali ini aku mau minta tolong donk disajikan History Matrix untuk RDS Panin Dana Maxima & RDS Panin Dana Prima, bisa ga ya, soalnya aku lg kesengsem ama 2 RDS itu, aih jd malu nih, hehehe..
bisa dilihat langsung pak
Dear sitepu,
History matrix bisa dilihat langsung pak. Silahkan pilih menu 'peringkat manajer investasi' di investor toolkit, klik panin, nanti akan ditampilkan produk2nya panin. Nah utk lihat history matrix tinggal klik di nama produk reksadananya. Semoga membantu.
RDPU di Matrix
bro autogebet, apakah untuk RDPU ada matrix nya juga ? kan masing-2 manajer investasi juga punya RDPU. di matrix saya lihat tidak ada kategori utk RDPU. mohon pencerahannya bro.
RDPU sudah muncul di Matrix
bro East, pencermatannya tajam sekali, maaf ya baru sempat reply sekarang. Semenjak aturan NAB RDPU sudah mengikuti jenis RD lainnya (NAB tidak lagi dipatok 1000), maka cara menghitung kinerja RDPU sudah sama seperti RD lainnya. Hanya saja saya ternyata terlupa memunculkan menunya di Matrix.
Sekarang RDPU sudah tersedia di Matrix. Syukurlah RDPU pilihan saya ternyata ada di Diamond. Selamat menikmati :)
Follow @portalreksadana
Thank you banyak Bro gebet.
Thank you banyak Bro gebet. nah kan hampir aja saya salah pilih. haha.. yg ditawarkan ke saya ternyata ada di kuadran bawah.
RDS Auto Sektoral
Kebetulan sedang pilih2 RDS, tiba2 baru sadar kalau ada RDS "auto sektoral" yang konsisten berada di peringkat top 3 (3YR) dan top 4 (YTD, 1YR). Sebut saja RDS ini "ASR", sudah ketemu yaa :)
Ini adalah RDS dengan strategi yang cukup unik, dimana jeroannya selalu disesuaikan dengan "sektor unggulan pada setiap siklus pasar modal". Selengkapnya saya kutip dari FFS:
"berusaha untuk menyesuaikan portfolio nya Sesuai fund fact sheet nya, RDS ini bertujuan "Memberikan tingkat pengembalian yang optimal melalui investasi yang mampu memanfaatkan sektor-sektor unggulan pada setiap siklus pasar di Pasar Modal dengan tetap mengutamakan pengendalian tingkat risiko."
Sebelum2nya saya tidak terlalu melirik reksadana jenis ini, karena kinerjanya sepertinya so-so saja. Ada RDS lain dengan strategi sejenis yaitu BNP Paribas STAR, ternyata RDS ini kinerjanya jauh dibawah ASR. Saya coba cek juga di riwayat PortalReksadana Matrix, hasilnya: sejak Des 2012 ASR sangat konsisten di kuadran Diamond, hanya sebagian saja di Gold. Artinya, bisa jadi RDS ini benar2 dikelola mengikuti sektor2 yang sedang trending, mungkin bisa jadi sang fund manager pintar memprediksi pasar.
Just sharing saja, saya sendiri tidak punya produk ini (karena tidak ada label syariah), dan saya tidak ada afiliasi dengan MI nya hehe. Semoga bermanfaat.
Follow @portalreksadana
Updated Matrix November 2014
Rekans sekalian, PortalReksadana Matrix sudah updated per November 2014. Sepintas saya cermati, beberapa RDS yang sebelumnya saya tandai kurang perform ternyata per November pindah kuadran ke Gold. Menariknya, RDS yang bersinar selalu konsisten berada di kuadran Diamond :)
Follow @portalreksadana
TRIMSYAS
RDS Trim Saham Syariah kok menghilang? Padahal kalo diamond lagi mau saya beli :)
TSYAS Diamond kok
Terima kasih atas pencermatannya bro. Sekarang produknya sudah muncul semua :) TSYAS masih di kuadran Diamond per Nov kmrn :)
Follow @portalreksadana
Bro, RD yang anyar datanya
Bro,
RD yang anyar datanya belum pada masuk ya di PRD. Misal: Panin Dana Ultima, Simas Syariah Unggulan, dsb.
Apa masukinnya harus manual kah?
Sama data november blom terupdate.
terima Kasih Portalreksadana
Terima Kasih banyak pak Autogebet dan Portal Reksadana. Website ini sangat membantu saya dalam hal Investasi di Reksadana. PRD Matrix is the best
Terima kasih, semoga bermanfaat.
bro akbany, syukurlah PortalReksadana Matrix dapat membantu, pastinya para kontributor yang turut melahirkan Matrix ini juga turut senang. Monggo dapat disebarluaskan kepada kerabat handai taulan agar makin bermanfaat lebih luas lagi. Terima kasih dan Tetap Semangat!
Follow @portalreksadana
Sama2 Bro
Iya Bro Autogebet akan saya seberluaskan kpd semuanya. Saya mau tanya, kalau mau beli reksadana Schroeder, apakah lebih baik langsung beli dari schroeder atau lewat bank. Kalau lewat bank, bank yang mana yang paling praktis untuk beli reksadana schroeder?
Beli Schroder di Bank
bro akbany, sayangnya saat ini produk Schroder belum bisa dibeli via IpotFund. untuk produk MI ini paling praktis belinya via CommBank, jual dan beli bisa via internet banking, tapi masih kena subs fee walaupun sudah diskon 50%. Kalau beli datang langsung ke Schroder malah kena fee 3% lho hehe.
List lengkap produk Schroder apa saja yang bisa dibeli di CommBank ada di:
http://commbank.co.id/upublic/mod_home/default_content.aspx?code=feecharges
Follow @portalreksadana
RDS
malam bro autogebet,ada masukan rds mana yg ok?ini cuman sebagai bahan pertimbangan aja sih..klo rds paribas infrastruktur plus gimana ya?klo liat dalemannya rds di fund fact sheet kurang lebih isinya sama..cmiiw
terima kasih Autogebat
Terima kasih bro atas infonya.
Sangat di sayangkan Schroder dan juga panin, SAM belum bisa di beli di IPOTFUND
Timing beli/jual & kinerja RDPU & RDPT
mau tny bro/sis, klo utk RDS kn acuan naik turunnya bisa kita liat dr IHSG & bnyk faktor2 yg mempengaruhi naik/turun-nya (bisa di "ramalkan" dgn analisis fundamental & teknikal), nah klo utk RDPU & RDPT yang mempengaruhi naik/turun-nya itu apa ya? terus apa/kpn acuan waktu yg bgs utk beli/jual RDPU & RDPT? mohon pencerahannya :)
Faktor Kinerja RDPU dan RDPT
bro anonymous, suka sekali dengan pertanyaannya. Secara konsep dasarnya, jeroan produk jenis RDPT dan RDPU ini tergantung dari BI Rate, tapi dengan karakteristik yang berkebalikan.
Kinerja RDPU akan meningkat seiring dengan BI Rate. Jika BI Rate naik, maka RDPU naik. Boleh mengoleksi RDPU sebelum harga BBM naik yang akan diikuti kenaikan BI Rate heheh.
Kapan jual RDPU? kalau "BU" saja :p
Kalau saya, krn posisioning RDPU adalah "tampungan" sementara (pengganti tabungan jangka pendek), sy tdk terlalu memikirkan berapa return yang harus didapat, asal masih better daripada tabungan, saya keep terus.
Kinerja RDPT akan berkebalikan dengan BI Rate. Jika BI Rate naik, maka harga obligasi akan turun, sehingga kinerja RDPT akan menurun. Kinerja RDPT basisnya tetap harga obligasi, sehingga jika harga obligasi naik (krn BI Rate turun), maka kinerja RDPT akan naik.
Dulu tahun 2005 saya pernah mengalami masa kejatuhan RDPT.. persisnya spt apa saya agak lupa (masih awam betul saat itu, PortalReksadana saja baru lahir tahun 2007), saat itu BI Rate mencapai 12% alhasil bunga deposito lebih menarik daripada RDPT, terjadilah redemption RDPT besar2an. Karena agak trauma, jadinya saya pasang alarm, mulai waspada di RDPT kalau BI Rate sudah masuk angka 10%.
Perlu diperhatikan juga jeroan RDPT yang utamanya berupa obligasi. Bisa berupa obligasi pemerintah atau swasta. Coba pilih bbrp RDPT dg return tinggi dan cermati grafiknya di My Reksadana, disana akan nampak ada yang grafiknya "stabil" tapi ada yang naik turun. Jika diperhatikan jeroan RDPT yg grafiknya naik-turun, biasanya isinya obligasi pemerintah. Fluktuasinya bisa tinggi karena terkait dana asing yang berpindah antar negara, disebabkan kondisi makroekonomi suatu negara. Misal perekonomian AS membaik, maka dana asing yang tersimpan di obligasi pemerintah bisa pindah (dijual -- mengakibatkan harga obligasi turun) ke obligasi AS. Demikian sebaliknya, jika ekonomi Indonesia dipandang positif oleh asing (mis krn BBM naik maka keuangan negara akan sehat), maka bisa mengakibatkan dana asing membeli obligasi pemerintah (mengakibatkan harga obligasi naik), dan kinerja RDPT terkerek naik.
Kira2 lebih kurang demikian. Sepertinya belum ada artikel ttg RDPT yah :p
Follow @portalreksadana
1. Adakah $ effect terhadap RDPT/ RDPU 2. Grafik indikator bursa
Bro Autogebet mohon pencerahannya...
1. Terakhir2 ini dollar menguat (abis nda enak mau pakai term "rupiah melemah"). Ada nda efeknya secara langsung thd performance RDPT & RDPU? Krn saya baru saja masuk ke RDPT, dgn perkiraan BI rate akan turun (lagi), eeeh tau2nya langsung minus lumayan.
2. Ihsg hari ini & 2 hari, koreksinya tajam jg. Apakah tanda2 centang merah akan muncul. Saya mau cek garis MA di indikator bursa, ilang tuh grafiknya hari ini hehehe...
Demikian pertanyaan saya yg msh awam ini.
Trm ksh...
Salam,
trims pencerahannya :)
@bro autogebet
wah mantap sekali jawabannya, sedikit2 mulai "mencerahkan" & menambah ilmu jg :)
iya nih mungkin lain waktu perlu juga ada artikel yang membahas mengenai RDPU & RDPT :)
Mohon Bantuan...
Saya sudah terdaftar di IPOT FUND, cuma sekarang masih bingung mau pilih reksadana tokcer yang bagaimana ya? Saat ini saya sudah pegang PDP dan PDM dari Panin, SS dan SSU dari Simas. Mohon bantuan dari teman-teman sekalian, kira-kira reksadana mana lagi yang wajib saya koleksi. Terima kasih.
Sharing Pengalaman dengan Matrix
Rekans sekalian, sudah bbrp minggu ini ingin sharing pengalaman pribadi memilih reksadana menggunakan PortalReksadana Matrix, tapi sengaja saya tunggu awal bulan agar dapat data matrix terkini per Okt 2014
Momentum bursa sedang jatuh ini, plus momentum pilpres, saya sedang evaluasi kinerja portfolio reksadana saya. Kebetulan juga ada kawan yang menanyakan sebaiknya pilih reksadana yang mana, apalagi ternyata reksadana yang dia pilih masuk kuadran Rock, walaupun kinerjanya cemerlang.
Nah ceritanya, kebetulan sekali saya punya pengalaman yang relevan. Sekarang ini saya punya dua produk reksadana yang mengecewakan, yaitu BDSS dan PDSS. Saya coba lihat riwayat matrix sambil saya cocokkan dengan kapan waktu pembeliannya (tanda panah). Hasilnya seperti gambar ini.
Jadi dalam kasus BDSS, tidak semua RD berkinerja konsisten. Saya beli pada saat berada di kuadran Diamond. Ternyata kinerjanya tidak konsisten, lebih sering pindah ke kuadran Rock/Bronze. Secara prosentase kinerja YTD per Okt 2014, saya sama sekali tidak puas, hanya 12% sementara produk RDS syariah lain bisa 17-20%. Saya hanya menunggu balik modal (yup, skrg msh minus) kmdn nantinya saya redeem ganti ke yang lain.
Dalam kasus PDSS, saat itu saya sengaja beli saat produknya di kuadran Rock, dan saat itu saya juga sadar bhw riwayat kinerjanya lebih sering di kuadran Bronze/Rock. Saat itu saya beli dengan pengharapan yang tinggi, karena PDSS adalah produk perdana syariah Panin, saya sangat berharap produk baru ini bisa cemerlang seperti Panin Dana Maksima yang legendaris itu. Riil nya kinerja YTD per Okt 2014 hanya 15%, masih kalah dg RDS syariah lain.
So singkat kisah, saya pribadi tidak akan beli RD yang posisinya masih di kuadran Rock/Bronze. Saya kira pemantauan kuadran matrix ini bisa menjadi early warning, jika ada yang berpindah kuadran, harus mulai hati2 jika sering di kuadran rock/bronze.
Saya juga ada pengalaman lain, bagaimana saya exit dari satu RDS yang jelek, kemudian masuk lagi ke RDS yang sama karena sudah pindah kuadran Diamond. Nyusul yaa..
Semoga sharing ini bermanfaat :)
Follow @portalreksadana
PDSS value investing?
Bro autogebet,
Apa metode investasi PDSS itu seperti Panin Dana Maksima yang menggunakan strategi value investing?
Kalau iya, justru lebih baik disimpan dalam jangka panjang, karena karakteristik value stock memang seperti itu, dalam jangka pendek dia belum dilirik sehingga bisa turun terus.
Kalau model2 samsheq itu emang semi-trading, liat FFSnya aja keliatan :)
Deteksi Semi-Trading
bro satria, deteksi semi-trading itu lihat di bagian mana FFS ya? barusan baca2 FFS SAMSHEQ sptnya tdk ada kalimat yg spesifik ya?
kalau untuk PDSS, di prospektusnya memang ada kalimat "bertujuan memperoleh pertumbuhan nilai investasi jangka panjang yang optimal melalui penempatan dana pada ..."
hem.. mungkin karakteristiknya memang value stock.. sejauh kinerjanya tidak beda jauh dg yg lain, memang saya simpan utk jangka panjang :)
Follow @portalreksadana
top holding
Saya pribadi sih melihatnya dari top 5 holding di FFS Pak, bandingkan aja dari bulan ke bulan, akan terlihat bahwa top holdingnya seringkali berubah dengan sangat signifikan.
Karakter value stock biasanya di jangka pendek akan kalah dengan IHSG, tapi di jangka panjang akan jauh melesat meninggalkan IHSG. Alasannya simpel, saham tersebut kurang ngetop.
Lanjutan sharing pengalaman Matrix
Nah, mari dilanjutkan kisahnya. Saya pernah punya produk TSYAS yang rajin saya top up sejak 2011. Saat itu knp saya pilih TSYAS cukup sederhana, produknya masuk kuadran Diamond, dan kebetulan MI nya ada di Jogja (krn tidak dijual di CommBank).
Kinerja produk ini konsisten dan cukup memuaskan. Sekitar Agustus 2013, TSYAS masih di kuadran Diamond, tapi muncul produk RDS Syariah baru (SAMSHEQ) yang kinerjanya menyalip TSYAS. Saat itu saya berpindah ke lain hati, saya cairkan TSYAS (panah warna merah) dan pindahkan ke SAMSHEQ. Ternyata, kinerja TSYAS terus turun, sempat cukup lama di kuadran Rock. Sejak itu SAMSHEQ menjadi primadona, juga sempat ramai jadi "trending topic" di PortalReksadana.
Episode berikutnya ternyata berbalik... saat bursa recover pasca pemilu, dan saat bursa recover saat pilpres ini, ternyata justru TSYAS yang mampu berkinerja lebih baik dibandingkan SAMSHEQ. Saya kemudian mulai masuk lagi ke TSYAS (panah hijau). Secara kinerja YTD (per 4 Nov 2014), TSYAS 19,5% dan SAMSHEQ 17%. Karena tidak terlalu beda jauh, saya masih pegang jg SAMSHEQ.
Mari bersama kita saksikan episode berikutnya pasca kenaikan BBM :)
Follow @portalreksadana
Re: lanjutan SPM
Bro gebet,
Saat redeem n masuk kembali, apakah berpatokkan atau dengan berdasarkan signal merah dan hijau sebagai pertimbangan nya.
Saat ini pun saya masih pegang ke-2 nya, tapi sudah lama blom top up lg setelah, ke-2 nya bergerak naik kencang. Jadi klo dirata-2, kinerjanya masih di bawah klo saya tidak top up, dan menghitung hanya dari awal masuk saja.
Salam,