IHSG ON MID TERM PERSPECTIVE

Passion4U's picture
Banyak teman saya yang akhir-akhir ini mendesak saya dengan pertanyaan tentang keadaan IHSG saat ini. Kebanyakan sich bertanya tentang portfolio mereka (saham atau reksadana saham) mereka yang sedang nyangkut kut kut ... nun jauh di atas sana. Pertanyaan ini terasa sangat wajar mengingat bursa kita saat ini sudah mengalami kejatuhan yang lumayan dari sekitar 2.800 ke 1.700 sebuah penurunan hampir 40 % ... wow

Comment saya yang saya selalu kemukakan adalah tentang horizon investasi ... apakah horizon investasi mereka adalah jangka pendek ataukah jangka panjang ... mengapa comment ini sangat penting, karena ini akan menempatkan psikologi investor pada tempat yang tepat. Saham atau reksadana saham, dipandang dari sudut manapun merupakan instrument investasi jangka panjang. Jika kita telah memandang investasi kita untuk jangka panjang (misalnya untuk pensiun nanti) maka please ignore spike-spike kecil yang terjadi saat ini. Kejatuhan bursa sebesar 40 % tidak kita harus tangisi, tapi justru harus kita sambut dengan gembira mengingat discount seperti ini sangat jarang terjadi, inilah saat kita berpesta pora untuk menambah tabungan investasi jangka panjang kita (tentu saja dengan asumsi bahwa kita memang berinvestasi untuk jangka panjang)

Terlepas dari apakah anda adalah seorang swing trader seperti saya (yang suka berski ria di tengah gelombang bursa) atau penganut passive investment (bogle style), momen kejatuhan bursa harus kita celebrate untuk menambah portfolio kita. Pertanyaannya bagaimanakah kondisi bursa saat ini dan dimanakah potensi terbesar kita untuk masuk ke bursa ? Berikut ini saya bagi view saya terhadap IHSG dalam mid term perspective dengan menggunakan chart weekly per tanggal 15 September 2008.

Seperti biasa karena ini mencerminkan pendapat saya pribadi, DISCLAIMER IS HIGHLY ON. Ini bukan saran untuk melakukan investasi atau tidak melakukan investasi, dalam melakukan investasi setiap investor harus melakukan assesment independent dan mengerti terhadap seluruh resiko dari keputusan yang diambil

INI YANG INGIN DIKATAKAN OLEH IHSG DIPANDANG DARI SISI TECHNICAL

GENERAL TREND
Secara mid term kita sekarang dalam periode BEARISH setelah bullish trendline (garis warna hijau) ditembus akhir Juni yang lalu
Q : Bilamana periode bearish ini berakhir ?

  • Periode bearish ini akan berakhir bila IHSG telah berhasil menembus bearish trendline (garis merah tua)

Q : Kapankah itu terjadi ?

  • Frankly speaking ... tidak ada yang tahu, bila ada yang tahu semua orang di dunia ini sudah kaya hehehe ... so stop asking that question

OVERBOUGH/OVERSOLD

  • Secara overall kita bisa mengatakan bahwa bursa saat ini sedang dalam keadaan oversold (jenuh jual) atau dengan kata lain sedang diobral hehehe ...
  • Indikator apapun yang anda pakai akan mengatakan hal yang sama ... pada grafik ini saya menggunakan indikator William%R.

SUPPORT
Q : Dimanakah secara probability indeks akan berbalik arah ?

  • Secara overall kita bisa bilang bursa akan mencoba bertahan di beberapa titik support yang sudah terbentuk
  • SUPPORT 1 ada di kisaran 1.680, so sangat dekat dengan close IHSG hari ini 1735 (so memang ada kemungkinan bursa akan rebound dalam waktu dekat). Saya sangat berharap 1680 merupakan garis pertahanan yang cukup kuat menahan longsornya IHSGTetapi apabila support 1 ini ternyata tembus lagi bursa akan mencoba berhenti di support 2
  • SUPPORT 2 ada di kisaran 1.540, ini adalah support kuat IHSG didukung oleh FBR (Fibonachi Retracement) di daerah 1.600, so kalo tidak ada issue fundamental yang sangat mendasar IHSG kemungkinan besar akan rebound di titik ini, saya pribadi mempunyai harapan sangat besar 1540 tidak boleh tembus, walaupun hari ini saya agak dag dig dug melihat bursa sempat di posisi 1592 sebelum menguat lagi ke 1735 tapi kalo tembus juga akan mencoba berhenti di support 3
  • SUPPORT 3 ada di kisaran 1.260 dan SUPPORT 4 ada di kisaran 1010, Saya terus terang tidak yakin bursa akan sampe ke level support 3 dan 4 ini, tapi sebagai bagian dari antisipasi yach boleh lach kita catat saja

BOTTOMLINE
Q : Kapankah kita masuk reksadana saham lagi ?
Masuklah reksadana saham saat IHSG sudah menunjukkan tanda reversaly ang mungkin akan terdiri dari beberapa kombinasi dari (semakin banyak kombinasi semakin bagus) :
  • Pull back di dekat salah satu support (bisa support 1, support 2, support 3 dan support 4)
  • Breaknya bearish trendline (garis trendline merah tua)
  • Volume yang mendukung (in general diatas MA 50 volume)
  • Indicator menunjukkan reversal … boleh pake indicator apapun ... bisa Stochastic Family (RSI, StochFast, W%R), Volume & Price Analysis (Money Flow Index, Chaikin Money Flow, On Balance Volume), Moving Average (Golden Cross Over), Bollinger Band, etc
  • Bullish Candlestick Pattern
  • Bullish Chart Pattern

Penutupan bursa hari ini (1735) cukup memberikan angin segar terhadap terbukanya peluang bursa rebound … so mari kita cermati lebih lanjut … So sekarang anda sepakat sama saya khan kejatuhan bursa itu indah dan harus kita sambut dengan sorak sorai … hehehe …

 

Comments

IHSG IN LONG TERM PERSPECTIVE ...

Passion4U's picture

Langsung aje yeee

Asyik ya ngelihat chartnye … kinerja 1,5 tahun (2006- mid 2007).
Dihapus hanya dalam 2 bulan saja … sept – oct 2008.
Dan kalo bursa terus tergerus sampe 1010 …
itu artinya kinerja 2,5 tahun (2005 - mid 2007) dihapus dalam tempo 2 bulan … gileeeee …

IHSG in Long Term Perspective (pake chart monthly) analisanya hampir sama dengan Mid Term (pake chart weekly). Support IHSG berikutnya di 1010 (tapi ini sebenarnya support yang weak kalo lihat di sudut long term perspective). Tanda akhir-akhir ini mulai menunjukkan IHSG mulai membentuk base

Support yang paling kuat ada di kisaran 700-an (weksss .... masih jauh ya)
Yang terbentuk saat krisis ekonomi yang dahulu terjadi di sekitar tahun 1997-1999
Mudah-mudahan aja sich kita nggak perlu melihat IHSG meluncur deras sampe harus menguji di level support kuat long term ini yeee ...

Dana ane sekarang sudah siap full power ... ready to get in again ...

Ayo IHSG turunin lagi dong ...

 

 

Memburu Bottom IHSG

EcoSyariah's picture

Bro Passion4U,

Senang ngeliat sampean aktif lagi review IHSG... kalau bisa jangan berhenti bro... banyak yang menantikan prediksi sampean mengenai kemana IHSG akan melangkah.

Oh iya... sebagai pembanding aja dan mohon sarannya... dari analisis ane pake daily chart... target Support IHSG yang ane buru ada 4 titik: 

Support Satu di 1087.51, nah ini tgl 27 Okt kemaren dah dideketin dengan low IHSG ada di level 1089.34.

Support Dua di 1053.05

Support Tiga di 1001.64 dan terakhir

Support Empat di 960.01

ini chart-nya

 

 

Thanks

Eco Syariah

Syiar Syariah dengan RD Syariah

bro Eco, artikelnya sdh sy

autogebet's picture

bro Eco, artikelnya sdh sy update dg chart. thanks.

Kapan neh?

dhan's picture

"
Dana ane sekarang sudah siap full power ... ready to get in again ..."

Kapan neh suhu mulai masuk 'arena' lagi?

KAPAN NEH...

ma_kara's picture

SALAM BRO....

AMUNISI SAYA LOADING NEH DI MEGAZIN.... TINGGAL NGEBRONDONG AJA...... KAPAN NEH.... 1 MENIT LALU INDEX DAH MULAI REBOUND.... APAKAH INI HANYA GEJALA TEMPORER... SEBELUM TERJUN BEBAS LAGI...... KRN SAHAM BUMI MSH DI SUSPEND.......

BAGI2 ELMU N IFONYA YA BRO

 

SALAM

 

Saved by the bell, or...

Passion4U's picture

Saved by the bell or ...

1 hari menjelang idul fitri ... ada berita yang mengoncangkan dunia, rencana bailout sebesar 700 miliar dollar untuk menyelamatkan amerika dari krisis akibat subprime mortgage ditolak oleh House of Representative (DPR-nya Amerika) ...

Akibatnya seperti yang sudah diperkirakan menghantam bursa ... Seluruh index hanya dalam kurun waktu 1 hari drastis berguguran, Dow minus hampir 7 %, Nasdaq - 9%, S&P 500 juga hampir minus 9%, bursa di asia pun berguguran ... rata-rata dibuka minus 5 % ...

Bagaimana kabar bursa kita ... bursa kita as per today saved by the bell karena bursa kita sedang liburan lebaran sampe tanggal 6 oktober nanti ... phiuh ... sehingga ostosmastis bursa kita tidak kena impactnya, tapi tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi tanggal 6 oktober nanti ... Jika panic selling ini terus berlangsung sampe tanggal 6 oktober nanti, kita akan melihat bursa kita juga akan lunglai bagai daun tertiup angin ...

so mari kita tunggu dengan sabar IHSG di support 1 or support 2
(mudah-mudahan nggak nyampe support 3 or support 4) ... jangan coba menjadi pahlawan dengan melawan market ... just follow the market ok or otherwise you will be wiped off ... bursa kita akan mengalami bumpy road yang lumayan hebat ...

Safe investing ... and watch for your own a#% ...

Seorang Newbie - P a s s i o n 4 U

Don't walk in front of me, I may not follow. Don't walk behind me, I may not lead. Walk beside me and be my friend.

elah dalah ...

Passion4U's picture

Astaga ... posting yang ane submit tanggal 30 september ternyata tanggal 6 oktober kejadian ... walaupun rencana bail out akhirnya diluluskan juga ... tapi ternyata tidak mampu menahan kepanikan di market ... bursa kemaren loss 10 % hanya dalam waktu sehari, sebuah penurunan yang luar biasa ...

Anyway seperti biasa ... ane sich nyante aja ... karena sebagian besar posisi ane di rd saham sudah diswitch sebelum kejadian (ada sebagian kecil di rd saham yang kena impact juga sich ... akibat bandel huahahaha), so ane sudah berdiri di sisi lapangan bursa (ogah ach ikutan kalo disuruh terjun bareng hehehe) , so sekarang ane sedang menunggu dengan sabar titik terendahnya dan kalo ada potensi pull back lagi ... ya join the ride again ... hehehe ... senangnya main kuda rodeo bersama bursa ... adrenalin naik terus... asyik ...

sepertinya kalo kepanikan ini terus berlangsung ane harus membuka pikiran ane untuk menunggu di support 3 or 4 (mudah-mudahan aja sich nggak terjadi ... ), tapi ngapain juga pusing ... mo turun sampe support 4 kek, mau naik lagi kek, ane nggak pusing ... ane cuma bersikap waspada terhadap segala kemungkinan dan bereaksi pada keadaan saja ... pan kita swinger ... tuch stop loss dan trailing stop ane kekepin abis biar nggak kabur ... hehehe 

Seorang Newbie - P a s s i o n 4 U

Don't walk in front of me, I may not follow. Don't walk behind me, I may not lead. Walk beside me and be my friend.

Scary Movie

Passion4U's picture

Hari ini bursa saham indonesia dilanda kepanikan yang luar biasa bak layaknya film scary movie ala Holywood ... hingga pukul 11.08 tadi siang bursa telah turun sebanyak 10% (lagi ... !!), cuma ada yang berbeda kali ini, otoritas bursa merasa market sudah over react dan memutuskan untuk menutup bursa saham untuk pertama kalinya dalam sejarah indonesia (dulu sich pernah juga di tutup tapi itu karena force majeur akibat adanya bom di BEJ).

Banyak pendapat di luar sana tentang penutupan bursa ini, ada yang pro ada yang contra. Yg pro pada umumnya berpendapat bahwa tindakan itu harus dilakukan mengingat sepertinya bursa kita menjadi ajang sell off besar-besaran dari investor asing yang lagi haus likuiditas lagipula sepertinya ada kejanggalan bursa turun drastis tapi volume perdangangan sangat tipis (so sepertinya ada yang nekat ngeshort, walaupun udah dilarang keras sama BEJ). Yg contra pada umumnya mengkhawatirkan persepsi negatif yang ditimbulkan karena penutupan bursa (bisa terjadi panic selling karena masyarakat menjadi tidak percaya lagi pada bursa saham).

Terlepas dari kedua posisi pro dan kontra di atas, penutupan bursa mau tidak mau, suka tidak suka telah mengindikasikan bahwa kondisi kita sangat labil dan sebenarnya dampak krisis di amerika terhadap kondisi indonesia mungkin lebih besar dari yang jargon selama ini didegungkan pemerintah dengan lantang.

Walaupun saat ini saya tidak punya satupun investasi yang related ke saham, saya cukup berduka cita dengan keadaan ini. Sebagai investor, perhatikan tanda ini dengan seksama, ini adalah salah satu warning sign dan konfirmasi terhadap bumpy road yang kemungkinan besar akan kita akan hadapi dan sign bahwa mungkin keadaan sekarang belum yang terburuk ... hiks

Always pray for the best, but prepare yourself for the worse. Be a smart investor.

Seorang Newbie - P a s s i o n 4 U

Don't walk in front of me, I may not follow. Don't walk behind me, I may not lead. Walk beside me and be my friend.

iya bro ....

fens's picture

betul bro keknya masih ada momentum yg belom terjadi....

yang keknya akan kesana......(level support 3 & 4)

keknya hari ni bisa tembus ke support 2 tuh......

klo dah jebol siap2 deh tutup mata ama rd yg dah dipegang :D

kapan

r1660's picture

wah iya bener bro passion analisanya.....

nanya neh bro.... prediksinya index berkutat di 1600 an sampe kapan ya?..... kondisi seperti sekarang ini berlangsung middle term katanya ya bro.... middlenya berapa lama?

thanx bro masukannya yg berharga

index

rdlshell's picture

Heheh... tadi pagi gk berkutat di 1600, tapi jadi 900 sekian deh dari berita di TV.

Rina DL

Mohon Maaf Lahir Bathin

@passion4U

barkah's picture

Mengapa pendapat bro passion4U berbeda dengan "orang dalam" BEI yang menyarankan agar saat ini waktu yang tepat untuk membeli saham mumpung harganya lagi discount?

Sinyal TA dan Dampak Badai Krisis

EcoSyariah's picture

Bro Passion,

Dengan dampak badai krisis keuangan yang mengintip ini, bagaimana ilmu TA mengantisipasinya ? Apakah sinyal BUY pd TA per 29 Sep 08 dianggap tidak berlaku pada  6 Okt dst sampai krisis keuangan Amrik ini teratasi ?

Sebagai chartist tulent, apa yang biasanya bro lakukan thdp TA dalam menghadapi situasi begini ? Atau sementara waktu beralih ke FA, sentimen, rumors dulu... dengan memarkir TA setelah menentukan Titik2 Support itu... advice ya bro...

Thanks.

EcoS

Syiar Syariah dengan RD Syariah

pengennya bisa menganalisa.....:(

fens's picture

Pengennya aq bisa menganalisa kek bro passion nih.....

Ajarin dong........:)

BTW thanks, nambah ilmu.....:)

IHSG

pekerjasdm's picture

Ternyata jawabannya ada disini toh...(pantesan kok ga dijawab2 email ku). Brow..terimakasih untuk kasih point of viewnya yang ciamik plus pake chart pula.

TA sebagai tools untuk membantu kita memutuskan melakukan aksi memang sangat beragam sekali aplikasinya, kalau kata Wan Al. "selama lo untung lo benar" mau pake TA atau FA. Saya sendiri setelah belajar sana sini..coba2 untuk melihat kemungkinan pergerakan IHSG dengan tarik menarik garis (asik juga ternyata....). Kali ini garis yang saya tarik dari tahun 2003 dengan menyentuh beberapa candlestick hingga tanggal 16.09.08 dengan penutupan di 1735 (wew..jauh amat ya.., namanya juga coba2)...ternyata garis tersebut membentuk support (menurut saya nih) yang menahan IHSG untuk jatuh lebih dalam, kalau menggunakan fibo dengan menarik garis dari tahun 2203 k3 2008, 50%nya ada diarea 1735 juga dan ternyata besoknya rebound. Aneh bin ajaib....dua indikator tadi mengatakan hal yang sama.. nah sekarang pertanyannya seberapa jauh reboundnya...?

Per closing hari ini..1891 menyentuh dari bawah garis fibo di 38.2% ....apakah akan tembus atau tidak...ga ada yang tau..tapi banyak analisa yang memberikan kemungkinan IHSG akan turun lagi hingga dibawah 1600an.. Ya...seperti Bro passion4u bilang..ini kesempatan untuk melakukan pembelian

Dari panduan "Bottom Line" dalam tulisan diatas.

Pull Back mungkin bisa dikatakan "Done"

Break garis trend line bisa dikatakan "Belum"

Volume yang mendukung...diatas MA 50 volume, masih belum paham yang ini maksudnya (maklum masih katrok)

Candlestick Pattern...ada Bullish Harami kalau dilihat dengan dialy chart

Chart Pattern....Falling Wedge Pattern (bener ga tuh..hihihihi)

Dari semua panduan diatas tinggal dua yang belum ada, yaitu break trend line dan volume yang mendukung (tapi kayanya volume sudah cukup mendukung, transaksi per hari ini sekitar 4T dimana asing net buy 700 M-an). Kalau minggu depan masih lanjut bullish dan break trend line.....mudah2an IHSG benar2 reversal ikut merayakan idul fitri.

Ini menurut pandangan saya yang masih belajar melakukan analisa secara tehnikal, apakah memenuhi kaidah TA yang ada...saya sendiri tidak tahu scara pasti, hanya mencoba melakukan analisa dari hasil belajar dari PORTALREKSADANA ini dan ditambah dari beberapa sumber lain..makanya perlu feedback... dai suhu2 disini dan juga rekan-rekan yang lain.

Kalau ternyata salah ya..mohon dimaafkan (kan masih belajar jadi DISC ON), kalau benar adanya...mungkin sebuah kebetulan saja, tapi at least jadi punya tools untuk ikutan menjadi swinger ala bro passion4u yang suka kabur dari RDSnya saat bearish dan ikutan naik gelombang saat bullish...dalam berinvestasi di Reksadana Saham. Coba aja tanya dalam 1 minggu ini sudah cuan berapa tuh dari RDS dan Saham dengan cara swingernya :)

Mudah2an bro passion4u bisa ajarin lagi ilmu TA Advance untuk ngeswing Reksadana... disini or di KDR ....MAU...?

Kuli SDM - A Learner

 

terima kasih

dijhee_muach's picture

terima kasih buat smua atas ilmunya.

Menarik sekali

Tukul's picture

Menarik sekali Bro..

Mengulas sampai dimana "mid term" IHSG...

Kalau melihat faktor luar, krisis di AS sepertinya masih belum berhenti, setelah Lehman Brothers bangkrut, AIG masuk chapter 11...sekarang tinggal tunggu 3 institusi lagi.. Morgan Stanley,  Goldman Sachs dan Citigroups (sampe ini ditulis sudah masing2 -33%, -23% dan -13% hanya dalam sehari !).

Untuk JCI sendiri, Death Cross MA 50&200 sudah terjadi akhir april kemarin, biasanya
akan golden cross kembali kira2 setalah 8-11 bulan, terakhir kejadian
di 97-99 dan 00-02...IHSG turun -50%...tapi setelah itu menanjak di 2003 dan peak di awal 2008. Akankah IHSG akan turun > -50% dari top nya di 2830?...sepertinya sih iya... :(

Dan melihat gelagatnya, IHSG bakal ikut "puasa" dgn jangka waktu yg cukup panjang...karena selain hantaman kondisi ekonomi dari luar...di dalam sendiri, saham berkapitalisasi besar yg notabene dari commodity juga pada anjlog, karena harga commodity yg juga terus turun (terutama CPO)...BUMI, AALI, PTBA dll (siapa yg nyangka bakal jatuh begitu dalam?)

Saya sependapat dgn suhu nikkentobi...dollar cost averaging untuk subscribe RDS dgn disiplin...meski mungkin akan bearish+sideways dalam waktu lama...tapi bullish trend insyaAllah akan datang...

tetep pede subscribe dan jangan redemption :)

Salam,
Pemula

Wise comment bro Tukul

Passion4U's picture

Bro Tukul ...

lama nggak denger kabar dari bro tukul ... hehehe ... betul bro bursa kita akan mengalami papa bear yang besar dan seperti kata teh lilis memang katalisnya belon kelihatan ... so ane memang menulis tulisan diatas untuk memberikan gambaran bagaimana peluang jatuh IHSG dan di titik mana kita harus mengantisipasi untuk join the ride again (soalnya discount memang kita harus hadapi tidak dengan fear tapi dengan sukacita as long as you know where we have to anticipate it, tanpa pengetahuan itu mach yang ada fear terus)...

Seperti biasa terjadi dalam major correction, bounce-bounce kecil akan terjadi seperti kemaren. Harapan ane kalo memang bursa akan koreksi lagi hari ini, mudah-mudahan 1680 bakal tahan uji untuk menopang bursa , mengingat hari ini dow jones minus sampe 4% (lagi .... !!) mudah-mudahan aja kuat kalo enggak ya kita tinggal menunggu support ke dua di 1540 apakah akan kuat menopang kita lagi ... i really hope support kedua ini adalah batas penurunan terakhir yang akan terjadi. Kalo enggak ya batas teori di support 3 dan 4 akan menanti ... 

Memang the real move selalu terjadi setelah trendline merah tua (trendline bearish midterm) dipatahkan oleh pergerakan bursa ke atas lagi dan bursa mampu membuktikan diri untuk terus berada diatas trendline bearish setidaknya selama 1 gelombang, sehinga kita bisa melihat terbentuknya trendline bullish yang baru ... dan sepertinya kita harus menunggu dengan sabar kapan itu terjadi ...

Meanwhile saya sebagai swing trader sich nyante aja dulu ... kalo jatuh lagi ya kita pindah haluan dulu dan tunggu dibawah lagi ... memanfaatkan surfing dari ombak gila yang terus menerpa ... so buat para swinger seperti ane, saat bursa adjrut-adjrutan seperti ini adalah momen paling tepat untuk mengasah ilmu swing ... hehehe ... 

Untuk para bogle mania ... stick to your plan ya ... as long as you stick at your trading plan you will survive ...

So swinger actinglah seperti anda seorang swinger ... dan para bogleheads bertindaklah sebagai seorang bogle sejati ... soalnya biasanya dalam kondisi seperti ini semuanya jadi kebalik bolak ... swinger jadi bongeheads dan bogleheads jadi swinger ... hehehe ayo pada ngaku ... 

Seorang Newbie - P a s s i o n 4 U

Don't walk in front of me, I may not follow. Don't walk behind me, I may not lead. Walk beside me and be my friend.

hahaha

Nikkentobi's picture

Saya jadi ngakak baca observasinya tentang kebolak-balik, swinger jadi bogleheads dan bogleheads jadi swinger...

Bro passion sebagai swinger gak mau ikutan jadi bogleheads? :)

Happy Investing !!!
Read my blog about investing at JanganSerakah.com

tak bisa ke lain hati ...

Passion4U's picture

Bro Nikkentobi

hehehe pengennya sich jadi bogleheads tapi sepertinya nggak sesuai dengan jiwa ane ... yang katanya bisa tidur nyenyak malahan kalo diterapkan ke ane jadi tidak bisa tidur nyenyak (kepikiran terus analisa teknicalnya) ... hehehe, dalam perjalanan hidup ane sebagai pemain saham ane juga dulu sudah mencoba berbagai gaya ... gaya fundamentalis yang long term pernah ... jadi intraday juga pernah ... jadi pemain ketinggian model darvas pernah ... tapi  selalu berakhir pada style sekarang ... hehehe

untuk style bogle di reksadana juga ane pernah coba ... tapi memang sepertinya tidak manjur untuk ane ... walaupun ane sudah memikirkan masak-masak tentang landasan berpikir dari bogle hehehe ... ane rasa memang ane cocoknya jadi swinger ... tapi sekarang swingernya agak mid term dikit (walaupun kadang-kadang kebablasan juga)... ini juga karena pengaruh bogle ...

Atau gini aja dech gimana kalo bro Nikkentobi aja yang jadi swinger hehehe ... Peace bro ...

Seorang Newbie - P a s s i o n 4 U

Don't walk in front of me, I may not follow. Don't walk behind me, I may not lead. Walk beside me and be my friend.

istilah2

rdlshell's picture

Bro yang udah pada jago2... tolong donk dijelasin istilah2 yang dipake....saya gk ngerti...mungkin yang laen juga banyak yang gk ngerti....maaf kalo pertanyaannya mendasar...

Rina DL

Peserta CFP batch 3

ooopsss ...

Passion4U's picture

opppssss ...
ada yang protes hehehe ... btw istilah mana yang nggak ngerti sis rdlshell ... bisa dielaborate ? btw ini beberapa penjelasan istilah dari ane mudah-mudahan mengobati rasa penasaran ...

1. Swinger : diambil dari style trading "swing trading", swinger artinya orang yang melakukan investasinya dengan cara swing trading. Maksudnya seperti berselancar di ombak, saat bursa turun stay out dari market, saat bursa naik get into market. Sounds imposible ... tidak menurut sebagian orang ... tapi ada syaratnya untuk melakukannya dibutuhkan analisa TA yang indikatornya bisa macam-macam tergantung orang itu pengennya pake yang mana.

2. Bogleheads : artinya orang yang demen sama style investasi Bogle (ini yang jago bro nikkentobi nich buat ngejelasin), intinya sich bogle berpendapat secara studi empiris di amerika hanya sedikit sekali mutual fund (baca active managed fund) yang bisa mengalahkan index secara konsisten dalam jangka waktu lama. So daripada invest di mutual fund yang feenya gede (fee gede karena dikelola secara aktif), kenapa enggak invest di index fund (reksadana indeks) yang notabene feenya lebih kecil. Bogle menekankan pada DCA (dollar cost averaging) ... so tetap terus berinvestasi no matter what happen in the market (argumennya karena in the long run ... over 10 year) bursa pasti akan tetap naik kok ... makanya katanya bogle style menawarkan stress free investing (masuk indeks fund, masuklah secara reguler-no timing needed, tutup mata anda dan tinggal aja bobo ... hehehe ekstrimnya begitu) btw kalo mo penjelasan lebih lanjut lihat artikel common sense investing or masuk blongnya nikkentobi di janganserakah hehehe ... bro nikkentobi silahkan diedit yee kalo ane salah ngerti ...

3. Darvas style : ini style trading yang diambil dari gaya investasi nicholas darvas, intinya dia hanya akan masuk posisi pada saat harga saham itu telah menembus the highest high (harga tertinggi saham itu sepanjang sejarah) dengan volume trading yang tinggi (kenapa begitu ... alasannya adalah kalo itu terjadi means something happen to that stock, bisa karena ada perubahan yang sangat fundamental di perusahaan itu or anything yang bisa memboost harga sahamnya menjadi begitu tinggi). Darvas dan William O' Neil sebenarnya hampir sama dalam penerapannya selalu mencari winning stock yang sudah proven (stocknya sudah membuktikan diri menembus titik teratas harganya) Bedanya adalah kalo darvas pake tools "Darvas Box" kalo O'Neil pake chart pattern "Cup and Handle"

4. Rebound / Bounce / pull back : sama aja artinya harganya sudah menyentuh dasarnya (relative dasar ya ... bisa aja itu bukan dasar yang paling dasar ... hehehe ngerti nggak ya) terus naik lagi ke atas ...

5. Death cross or golden cross : lihat aja di artikel ane reksadana saham strategy in action : using moving averange

6. Bullish : harga dalam trend naik

7. Bearish : harga dalam trend turun

8. Candlestick pattern, chart pattern : lihat aja di artikel ane reksadana saham strategy in action : intermediate level
... ada banyak link disana

masih ada yang belon ngerti ? hehehe

Seorang Newbie - P a s s i o n 4 U

Don't walk in front of me, I may not follow. Don't walk behind me, I may not lead. Walk beside me and be my friend.

makasi loh

rdlshell's picture

Bro Passion

yang gk ngerti no. 1,2, 3, 5... sebelumnya udah baca2 di buku Warren B, tapi karena faktor "U" jadi perlu dijelaskan lagi... skrg udah lebih paham. Strategi2 juga masih ada yg blum ngerti... tp nanti ane mo baca2 dulu...kalo masih gk ngerti mo tanya lagi... pasti yg laen juga banyak yg gk ngerti kayak saya...cuma gk mo ngacungin tangan...heheh

Jangan bosan ditanya2 yah

 

Rina DL

Peserta CFP batch 3

waduh ...

Passion4U's picture

waduh ...

masak belon ngerti juga ya ... kayaknya penjelasannya sudah cukup gamblang sekali ... apa ane yang kurang pinter ngejelasinnya ya ... hehehe

gini aja dech ... mudah-mudahan KDR jadi ada lagi dech ... nanti di KDR tanya sampe betul-betul ngerti ... soalnya ada hal-hal yang walaupun udah berbusa-busa dijelasin pake tulisan agak susah dimengerti ... lebih enak pake bahasa gambar ditambah penjelasan langsung plus tanya jawab interaktif ...

ya udah sabar nunggu KDR aja ya ... hehehe

Seorang Newbie - P a s s i o n 4 U

Don't walk in front of me, I may not follow. Don't walk behind me, I may not lead. Walk beside me and be my friend.

master trader

Tukul's picture

hi Bro Passion...

suhu Technical Analisis Portal RD, senang bertemu lagi

kabar baik..bgmn kondisi trading room, aman terkendali kah? 

saya setuju..kondisi ini akan makin menguji gaya investasi kita, apakah kita tipe long term atau swinger atau bogle head dan bongehead seperti kata bro passion...

Kondisi ini juga ajang tempat kita latihan...bagi para swinger, jadi ajang hit and run yg pas sekali...bagi para long termers...bisa jadi ajang belajar menghadapi rasa ketakutan pasar yg berlebihan (hati2 jangan sampai tertular, berbahaya :) ), disiplin dan sabar.

Di setiap "crash" pasti selalu ada pelajaran yg bisa diambil.

Salam,
Pemula

Tentukan support

maududi's picture

Wah menarik sekali bro Passion4u. Penasaran bagaimana cara cari support nya? saya biasanya hanya menggunakan FBR.
Trims sebelumnya

om... ane mo nanya soal MA

MrCooL's picture

om...

ane mo nanya soal MA nich...

klo keadaan normal (MA kecil berada diatas MA besar) kadang2 saya menggunakan MA50 sebagai support. nah yang saya bingung dlm situasi seperti sekarang (tdk normal), apakah MA50 bisa juga dijadikan support-resisten ?

 

trims

@bro Passion4U

EcoSyariah's picture

Rasanya sudah lama sekali gak baca ulasan TA bro Passion4U… mudah-mudahan bisa rutin lagi ya bro… ulasan ttg kemana IHSG akan melangkah tentu sangat diperlukan, soale RD Saham (campuran?) sangat terkait dgn gerakan IHSG. (Gambarnya belum keluar tuh).

Bro tolong masukannya apakah perspektif saya ttg gerakan IHSG sudah sesuai. Saya sangat jarang bikin TA unt mid/longterm, kecuali ada kebutuhan unt itu… dlm TA saya selalu prediksi akan kemana besok IHSG melangkah, jd selalu harian?

Setelah mencoba berbagai parameter/indicator, saya mulai cocok dgn MA, Bollinger Band plus RSI… apakah ada indicator lain yang lebih cocok dikawinkan dgn BBand.

Thanks,

ES

Invetasikan Dunia Mu Untuk Akherat Mu

Syiar Syariah dengan RD Syariah

wah asyik tuh bro, dah

MrCooL's picture

wah asyik tuh bro, dah ketemu indikatornya yg sehati.

saya ampe sekrg malah blom dpt yg cocok buat saya. tp apapun indikator yg saya pakai, saya tidak pernah melupakan volume+MA sebagai "pendamping pengantin"..hehehe

selain itu saya juga brusaha tuk tidak make terlalu byk indikator, krn hasilnya ntar malah membingungkan (clear white screennya bkl susah nemu)

tp itu cuman pendapat newbie aja, so..CMIIW :)

dana pendidikan

all-free's picture

bapak-bapak,

kl untuk dana pendidikan, mana ya yg lebih baik metode lump sump(sekali invest) vs cost average untuk reksadana???

mohon saran dan komentar nya

makasih

ps : kl sudah pernah dibahas...maaf....mohon info link nya

 

Dana pendidikan

rdlshell's picture

Saya cuma mau sharing aja... soalnya kalo soal reksadana gk jago, tapi kalo soal dana pendidikan boleh saya sharing krn anak2 sy sudah besar. 

1. Kalau memang ada dana untuk singgle sum, lebih baik langsung dilakukan. (maaf soalnya kalo saya kan wanita, urusannya bukan cuma dana pendidikan tp seluruh dana keluarga). Jauh lebih aman untuk pengelolaan keuangan, tetapi harus betul-betul dimonitor hasil investasinya, ketika dalam 1 tahun returnnya tidak sesuai dengan rencana, maka segera ditambah kekurangannya. Kalau lebih, anggap saja bonus

2.  Kalo mau DCA, anda harus benar benar disiplin. Walaupun ada fasilitas auto debet dari banknya, kan harus diisi rekeningnya. Kadang ada beberapa bulan, pengeluaran keluarga itu besar, sehingga terlupakan mengisi rekening untuk di auto debet.

Itu dari saya, dasar pemikirannya seorang Ibu. Tentunya, kita mau mendengan dari bro2 senior

Rina DL

Peserta CFP batch 3

Your are currently browsing this site with Internet Explorer 6 (IE6).

Your current web browser must be updated to version 7 of Internet Explorer (IE7) to take advantage of all of template's capabilities.

Why should I upgrade to Internet Explorer 7? Microsoft has redesigned Internet Explorer from the ground up, with better security, new capabilities, and a whole new interface. Many changes resulted from the feedback of millions of users who tested prerelease versions of the new browser. The most compelling reason to upgrade is the improved security. The Internet of today is not the Internet of five years ago. There are dangers that simply didn't exist back in 2001, when Internet Explorer 6 was released to the world. Internet Explorer 7 makes surfing the web fundamentally safer by offering greater protection against viruses, spyware, and other online risks.

Get free downloads for Internet Explorer 7, including recommended updates as they become available. To download Internet Explorer 7 in the language of your choice, please visit the Internet Explorer 7 worldwide page.