About Portalreksadana.com

Fri, 08/31/2007 - 18:15

PortalReksadana.com hadir bagi para investor (atau peminat) reksadana, menyajikan data kinerja historis terlengkap dari seluruh produk reksadana di Indonesia. Data ini diperbaharui tiap hari, dan bersumber dari Bapepam (Badan Pengawas Pasar Modal) Indonesia.

Online sejak September 2007, PortalReksadana.com terus berkembang berkat masukan dan kontribusi dari member, serta semakin menyempurnakan diri guna menjadi situs rujukan utama bagi investor reksadana.

Seluruh informasi dan fasilitas yang tersedia di PortalReksadana.com adalah GRATIS. Dengan ini, PortalReksadana.com dapat memberi manfaat bagi siapa pun. Akses lengkap atas seluruh informasi reksadana tersedia bagi member yang terdaftar.

Tentu saja, di tengah informasi reksadana yang melimpah, tetap berlaku DISCLAIMER berikut:

Kinerja masa lalu tidak mencerminkan kinerja masa depan. Portalreksadana.com tidak bertanggung jawab atas segala keputusan investasi sebagai akibat publikasi informasi ini, serta tidak merekomendasikan untuk menjual atau membeli produk reksadana tertentu.

Selamat menikmati cara baru dalam investasi reksadana :)

Best regards,

Adityo Hidayat

http://autogebet.wordpress.com

Adityo Hidayat's Facebook profile

View Adityo Hidayat's profile on LinkedIn

Follow portalreksadana on Twitter

 

Comments

nimbrung komentar ya... kata

2N5's picture

nimbrung komentar ya...
kata marketing salah satu MI,tunggu kalau ada pertandingan sepakbola piala dunia, penggemar yang taruhan keluar dari bursa dulu untuk taruhan,jadi index turun. setelah menang, mereka masuk lagi jadi index naik...
apa iya...?

katanya ...

Passion4U's picture

walaupun nggak punya dasar teori yang jelas memang begitulah kenyataannya, saat piala dunia biasanya memang bursa cenderung lebih sepi. Begitu pula pada periode lebaran ... coba aja lihat chartnya ... tapi bukan berarti harganya jatuh atau malah naik ... Yang ada volumenya yang turun banget yang berakibat pada pergerakan bursa yang stagnan ... alias sideways ...
Ane nulis berdasarkan pengalaman pribadi, tanpa dasar teori ... hanya sekedar berbagi ...

fee subcription danareksa indeks syariah

mkholid's picture

kmaren abis browsing reksadana indeks yg syar'i,ketemu ma danareksa indeks syariah...tp kok fee subcriptionnya lumayan tinggi ya..antara 2-3%(fee redeem 0%,tp stelah 3 th)...dibanding dgn RDS syariah yg sy punya skitar 0,5-1%(fee redeem 0% stelah 1 th)......ada yg tau,knapa.? (padahal setau sy rksadana indeks kan pengelolaan dana oleh MI-nya lebih mudah...)..!!!

RE: fee subcription danareksa indeks syariah

Lius_zanetti's picture

Salam Kenal Bro Mkholid,

Just Sharing saja, Fee Subscribtion yg tertulis itu biasanya mengacu pada prospektus saja, tapi di lapangan subs fee bisa di diskon tergantung penempatan investasi dan kebijakan dari MI nya, jadi ga saklek 2-3%..

Soalnya saya saja bisa dapat subs fee 0,1% dan 0%,jadi tergantung Negotiation Power,hehehehe...

Atau just Info, bisa beli REKSA DANA ONLINE saja, soalnya sekarang kan sudah Zaman nya Online, jadi Jual/Beli Reksa Dana lebih mudah,murah klo by Online...

@ bro autogebet

ma_kara's picture

bro kalau mau memperbesar grafiknya rdbursa
bagaimana ya...? soalnya kalau untuk yg
2 tahun or 3 tahun tidak terlihat terlalu dempet2....

thanx

@ma_kara: zoom rdbursa

autogebet's picture

sementara ini, gunakan:
http://www.portalreksadana.com/rdbursa/3mo
http://www.portalreksadana.com/rdbursa/6mo

pls note bhw tampilannya msh blm sempurna, blm bs interaktif penuh spt yahoo Finance. harap maklum ya :D

@bro autogebet

ma_kara's picture

thanx bro....
semoga portalreksadana semakin maju....
sehingga banyak yg pada ngerti investasi :D

regards

FEE di Commbank bisa nego gak ya?

sbastian's picture

kl di commbank bisa nego juga gak ya? meskipun beli online kena diskon 50%, tp subs fee sebsar 1% masih cukup gede....

Tergantung modal

DewAsmara's picture

Setahu saya, beberapa bank asing, fee belanja reksadananya bisa di nego, tergantung "modal" anda. Kalau masih kelas di bawah 1M susah, biasanya 2M ke atas deh.

RE: FEE di Commbank bisa nego gak ya?

Lius_zanetti's picture

Klo Saya Lebih seneng beli ke "Pabriknya" yang keluarin produk reksadananya langsung, coz klo di itung-itung lebih menguntungkan sperti itu..

Wah...jadi kebelet ingin

voidfire's picture

Wah...jadi kebelet ingin bertanya nih...apa yang dimaksud dengan beli reksadana ke pabriknya lebih menguntungkan ya? Dilihat dari segi apanya?*penasaran mode:on*

RE: Wah...jadi kebelet ingin

Lius_zanetti's picture

Salam Kenal Bro Voidfire,

Hehehehe...iya Bro Void, soalnya klo commbank kan klo saya ga salah (mohon dikoreksi jika salah)mereka jualnya berbagai produk reksadana dari berbagai macam MI, jadi ibarat agen(Commbank) kan beli di pabrik yang buat produk(MI) so saya punya pikiran klo bisa motong "jalur distribusi" kan bisa dapat harga Pabrik...

Keuntungannya yg selama ini saya dapet pertama dapet harga lebih murah,servicenya juga lebih Ok karena kan mereka lebih tau luar dalem produk yang mereka buat sendiri, biasanya juga saya selalu di inform market update biar sedikit ada gambaran ttg view market kedepan dan transaksi subs/redemp nya Online Internet...

Redeem RD

lucia's picture

Rekans,
kapan sebaiknya kita melakukan redeem atas investasi RD kita?
(saat ini ihsg hampir 3000)
terima kasih.

lucia

Redeem

Elisabeth's picture

MUNGKIN sudah saatnya kali redeem seluruhnya atau sebagian (walaupun IHSG belum mencapai 3000) mengingat kondisi saat ini terutama yang terjadi di Eropa.Ini hanya pendapat pribadi yg benar2 newbie yang agak "panik" lihat situasi saat ini :) Gimana pendapat bro atau sis para ahli investasi di portal ini. Ditunggu commentnya

Re: redemp

v_budi's picture

Klo sy sih sdh redemp tgl6 kmrn krn tgl5 ihsg turun lmyn dlm disertai intensitas vol yg tinggi. Garis ihsg udah terlalu jauh meninggalkan SMA6 dan pas nyentuh SMA37 tgl5. Udah ga sehat. Tgl6 jam11 ihsg sdh -2,66% jd garis ihsg sdh pasti tembus SMA37 dan ini sdh bnr2 ga sehat. Jd sy cpt2 redemp. Apalg sy mskny wkt ihsg 2742. Jd stlh redemp,returnny cm sisa 0,69%. Dikurangi fee subs 0,65% sisa 0,04%. Jd ga untung jg ga rugi. Rugi sih krn waktu yg terbuang percuma. Dikoran katanya tgl19 nanti yunani hrs byr hutang oblgasi yg jth tempo. Klo smp ggl byr, bs tmbh parah krn uang negaranya sdh ga ada. Blm dpt talangan dr IMF & eropa lg sblm brhsl mengetatkan keuangan negara. Dikontan dot com jg blg dibursa eropa, ga smp 10mnt $2M lenyap. Jd para investor bnr2 lg panik mode. Ini pendapat sy lho. Bkn anjuran. CMIIW. MA50 klo ga slh di2750 jg sdh ditembus IHSG jumat kmrn. Moga2 turun makin dlm deh spt thn08 kmrn. Hehehe. Thx

Nggak Paham Tapi Untung

cak andira's picture

Saya newbie karena baru masuk RD sejak Desember 2009. Belum banyak yang saya pahami tentang berbagai indikator. Saya hanya berpedoman pada target NAB. Kalau NAB salah satu RD sudah mencapai batas yang saya tentukan, akan langsung saya lepas. Masalahnya, semuanya sudah pernah saya lepas. Cuman yang RD Syariah yang sampai kini masih bertahan, karena tak kunjung mencapai target NAB yang diharapkan.

Saya masuk kembali, ketika ramai-ramai isu Menkeu Sri Mulyani mundur. Saat itu, NAB beberapa RD sedang melorot. Belakangan saya dengar bahwa turunnya RD tak terkait dengan isu Menkeu. Tapi lebih karena kesalahan catat di pasar saham internasional.

Betulkah prinsip 'lepas-masuk' yang saya pakai? Toh buktinya saya tetap untung dalam jumlah yang saya harapkan. Betulkah RD Syariah relatif lebih lambat dibanding yang non syariah ? Saran para senior, sangat saya harapkan. Matur Nuwun.....

redempt atau top up?

2N5's picture

Bagaimana kalau justru top up,mumpung harga "diskon"?

Re:topup

v_budi's picture

Spt yg bro p4u prnh blg: topup wkt lg bergerak naek/average up. Jgn wkt bergerak turun/average down krn kita ga tau sedalem apa penurunannya. Thx

iya nih...binun.....kayaknya

funqballz's picture

iya nih...binun.....kayaknya naik lagi ya setelah ada jaminan bailout....

jadi gmn? top up ya??

*newbie nan bingung*

kalo saya sih pilih rutin

kodokgoreng's picture

kalo saya sih pilih rutin aja...
ga bisa analisis sih.. -_-

Re:rutin

v_budi's picture

Ga bs analisis gpp. Sy jg ga bs koq. Kan sdh ada indikator bursa bikinan bro gebet. Knp ga dimanfaatkan? Wah, ketahuan nih males bc2 artikel lama diweb ini ya? Hehehe. Tinggal liat tanda silang/cross dan tanda centang. Jd trend follower aja spt kata bro p4u. Simple kan? Thx

RE : Redeem RD

Lius_zanetti's picture

Apa Nanti aja pas uda sampe 19 kali PE??

Redeem RDS saat IHSG mendekati 3000...ask

sbastian's picture

Iya nih...mohon sarannya dari senior2...

RD Fixed income

jimmy hermanto's picture

Hai semua, saya Jimmy baru bergabung dengan portal reksadana. Saya sedang cari RD Fixed Income tp yg nga ada Entry Fee n Exit Fee. Skrg saya uda masuk di Trim Dana tetap 2, BIG Muamalah n Big Dana Likuid Satu. Skrg sedang cari satu produk lagi. Ada yg bisa bantu nga ya. Thanks

Rencana Investasi

kla's picture

Salam kenal bapak2 dan Ibu2 senior....saya ada sejumlah uang yg mau saya investasikan sejumlah 10 juta. Tp msh bingung, untuk deposito bank ada yg memberi bunga 6%, ada yg 5,25% sementara investasi emas dan investasi lainnya masih blm memperoleh informasi memadai...menurut Ibu2/Bapak2, investasi mana yang sebaiknya saya pilih jika ingin memperoleh return yang lumayan dalam waktu satu tahun...
Terima Kasih atas sarannya

Rencana Investasi 1 th

ito's picture

Reksadana pasar uang:
1. Return setara dgn bunga deposito yg dipublish, bebas pajak lagi. Resiko relatif kecil dan likuid pula, tidak ada locking period spt deposito.
2. Tidak ada fee jual/beli

Apa yang harus diperhatikan dalam membeli RD pasar uang

sbastian's picture

Bro ito, Apa yang harus diperhatikan dalam membeli RD pasar uang? setahu ane RDPS ada jatuh temponya (correct me, ya). Misal jgn beli RDPS yg jatuh temponya 2 ato 3 bulan lagi..ato beli aja RDPS yg baru muncul...gimana si sebenrnya?

thx

Faktor pemilihan RDPU

ito's picture

Bro Sebastian, sepanjang pengetahuan sy RDPU tidak ada locking period sih.. waktu pencairan maksimal T+7.
Mungkin yg dimaksud adalah reksadana terproteksi ya?

Yg perlu diperhatikan adalah:
1. Reputasi MI
2. Pelajari komposisi portfolio (dari fund fact sheet) dan rating reksadana (bisa dibaca di tabloid Kontan dan majalah Infovesta)
3. Kemudahan bertransaksi (dipelajari cara yg paling mudah dan efisien shg biaya" transfer tidak menggerus return)

Bisa dipertimbangkan produk ini (tp dipelajari lagi dan disesuaikan dgn kemantapan hati ya..) : Trim Kas 2, Danareksa Gebyar Dana Likuid, Mandiri Investa Pasar Uang, Batavia Dana Kas Maxima krn return cukup tinggi dengan resiko relatif rendah.

Demikian, bila ada yg mau nambah sharing monggo..

MSA @ ito

Agus Mulia's picture

> MSA saudara kembar MDS
> sayang masih baru < 2thn
> portofolionya sama dpn MDS
> saya pilih top up di MDS

MSA vs MDS

ito's picture

bro agus,
memang MSA dan MDS spt cloning..beda tipis saja, yaitu dari style pengelolaan (dilihat dari return harian) dimana MDS lebih konservatif/defensif..

Pilihan RDS mana tergantung mantapnya investor saja.. kalo memang sdh memilih, kan kita tinggal memberi data pendukung saja, spy tambah mantap krn toh 2 alt yg akan dipilih cukup baik dari segi return maupun manajemen resiko. Beda halnya kalo alt pilihan "njomplang" mungkin bisa diberi insight lain :D

masih bingung

funqballz's picture

mohon pencerahan...

sebenarnya udah lama pengen ikut reksadana, hanya saja masih belum tau mo mulai dari mana, udah bikin planning mo main d RD saham....
kira2 klo modal awalnya 20jt an bisa nggak ya?
trus produk yang d recomend apa kira2? sekalian belinya dmana?

thanks.

20 jt???

ito's picture

20 jt??? bisa banget donk.. beli bisa di commbank, bank mandiri ato independen (lgs ke MI-nya)

Pemilihan produk, bisa baca-baca prospektus dan fund fact sheet.. bisa dipilih dari MI yg mempunyai reputasi baik spt Schroder, Fortis, Manulife, First State (asing), Danareksa, Bahana, PNM (BUMN) atau lokal spt Batavia, Trimegah, Panin dll kemudian disesuaikan dengan cara beli/jual yg paling mudah dan nyaman..

Selamat belajar, semoga menemukan produk yg tepat..

mas ito, pengen tau lebih

funqballz's picture

mas ito, pengen tau lebih nih....
klo mas ito lebih milih mana? commbank ato mandiri?
'
oh ya, klo mau nambah / nyetor tiap bulan, untuk commbank apa kita harus ke commbank tiap bulannya? ato bisa otomatis mas klo kita buka tabungan d sana?

makasih mas sebelumnya...

Commbank vs Mandiri

ito's picture

Bro Fungballz,

Dari segi kemudahan dan biaya sptnya OK di commbank (ada fasilitas pembelian online, subs fee lebih rendah, biaya adm lebih ringan)

Bahkan, kalo bisa menjalin hubungan baik.. kita bisa titip form penjualan yg sdh ditandatangani, shg sewaktu" ingin mencairkan tinggal telp saja.
Kalo Mandiri sptnya susah, krn basis konsumen lebih massal shg CS-nya tidak memungkinkan pelayanan personal..

@funqballz

ma_kara's picture

bro sekedar sering, di mandiri dan commbank bisa dengan
sistem auto debit dari account kita...

good luck

tanya fitur

feetre's picture

Hai,

Website ini sangat menarik dan informatif. Sayangnya sebagai member baru yang belum familiar, saya menemukan bahwa beberapa fitur tidak dapat saya gunakan.

Misalnya untuk My Reksadana. Grafik Reksadana yang saya pilih (SDPP) hanya dapat ditampilkan untuk 2y dan 3y. Pilihan lain (3mo,6mo dll)tidak dapat muncul.

Untuk fitur Portal Reksadana Matrik, yang saya dapat hanya grafik kosong.

Mohon infonya, agar saya dapat memanfaatkan semua fitur dengan baik :)

Thanks,
Fitri

Bukti Penyertaan Reksadana

Ferdinan's picture

Dear rekans..
Mau tanya karena saya baru disini dan baru coba2 beli reksadana kecil2an. Minggu lalu saya baru coba beli reksadana lewat bank mandiri. Namun setelah 10 hari lebih belum ada bukti penyertaan yang dikirim ke rumah. Kalau boleh tanya ke pengalaman rekan2 biasanya berapa lama setelah beli, bukti penyertaan itu dikirim ?? Terima kasih..

Bukti Penyertaan

nugroho_ridhwan's picture

Hai,

Share pengalaman ya, emang butuh waktu kok kira2 2 minggu or lebih2 dikit. Lamanya pengiriman tergantung dari bank kustodian produk RD tersebut, karena original nya yang dikirim langsung dari Bank Kustodian tersebut. Dulu aku beli 4 jenis RD, dari 2 jenis bank kustodian. Lamanya datang surat bukti penyertaan nya juga berbeda antara bank kustodian A dengan B, bisa selisih 1 minggu sendiri. Nanti terakhir dari Mandiri juga kirim bukti pembelian RD versi Bank Mandiri.
Semoga membantu dan menenangkan hati. Hehe.. selamat ber-investasi.

Bukti pengiriman

syair berdarah's picture

iya nih,saya jg sarankan ma ortu tuk beli RD,di mandiri,baru beli 9 sept 2013,sampe 9 oct blm ada buktinya,hanya form aplikasi pembelian aja..ortu jg ga da NPWP,yg ada kena semprot,dikira duitnya ilang..

Thank you

Ferdinan's picture

Terima kasih Pak Nugroho, untuk infonya. Maklum saya bener2 baru dan coba2 untuk reksadana ini. Bukti penyertaannya sudah saya terima setelah hampir 3 minggu. He.3x jadi mungkin kl utk yg berikutnya tidak perlu kuatir lagi. Terima kasih Pak.

tanya beli reksadana di mandiri

realita's picture

saya mau tanya donk, klo beli reksadana di selain bank mandiri itu di bank apa siy?? soalnya aku bukan nasabah mandiri males klo hrs buka lg. jadi maunya beli reksadana (kecil2an) di bank yg aku punya (BNI, Niaga, BCA kira2 bisa ngga??

selain mandiri..

ito's picture

@realita,

Maksudnya kecil"an tuh berapa? BCA dan Niaga melayani utk pembelian 100jt keatas.

Kalo mau sedikit repot, bs dipilih cara yg efisien sbb:
1. Pilih produk reksadana dgn bank kustodian/bank penampung-nya adalah Niaga dan BCA. Misal: Trimegah dgn kustodian Niaga, Manulife dgn bank penampung BCA.
2. Kontak dgn kantor MI ybs untuk isi form pembukaan rekening dan form pembelian.
Untuk Manulife, pembelian selanjutnya tidak memerlukan pengisian form pembelian.
3. Transfer antar rekening via ATM => bebas biaya transfer
4. Serahkan fotokopi struk bukti transfer ke kantor MI ybs/fax

Kalo gak mau repot, buka rekening Mandiri atau Commonwealth saja..pembelian praktis tidak perlu transfer ATM, serahkan bukti struk dan kontak kantor MI.
Tinggal pilih:
1. Commonwealth : biaya adm bulanan rekening rendah, pembelian praktis (bisa lewat internet banking), subscription fee lebih rendah
2. Mandiri : cabang dan ATM banyak, shg bila rekening akan digunakan utk keperluan lain (tidak sekedar beli reksadana) lebih enak utk bertransaksi..tp biaya adm dan subs fee lbh gede.

mohon saran, Reksadana yang cocok untuk saya?

u060113247's picture

saya berminat investasi Reksadana tapi masih bingung,jangka waktu kira2 2,5 tahun dg rincian sbb:
1. pembelian awal max. Rp.500 rb
2. pembelian selanjutnya 200 - 300 rb per bulan
3. saya memiliki rekening Bank mandiri
4. say tinggal di kota tangerang
5. bekerja sebagai karyawan

mohon saran kepada para senior, reksadana yang pas untuk di ambil dengan informasi di atas. ( pertumbuhan invest yang tinggi, mudah dan biaya ringan )

terimakasih sebelumnya

sekedar saran..

ito's picture

cek profil resiko dulu bro.. kalo tahan, bisa dipilih reksadana saham. Dr list reksadana saham yg dijual bank mandiri, hampir semuanya OK tuh.
Tp ada baiknya di-balance dgn reksadana pendapatan tetap/pasar uang, shg diversifikasi resiko lebih baik

oya, dr publikasi MI ybs:
- produk fortis, manulife, schroder, batavia performanya konsisten di
atas benchmark yg dipilih
- 1 produk unik dr fortis: fortis equitra yg menawarkan keunikan
dimana:
1. Kerugian maksimal 5% (dr base floor, dimana base floor th
berjalan = 95% NAB/unit th sebelumnya)
2. Fitur profit locking, bila reksadana mengalami keuntungan
tertentu
- dgn kinerja yg hampir sama, subs fee Manulife paling rendah = 0%
dan redeemption fee jg = 0% bila dicairkan > 1th

manulife saham andalan

u060113247's picture

rencana ngambil Rwksadana Manulife Saham Andalan, mohon pendapatnya.

tanks..

MSA

ito's picture

Sipp..dr review tabloid kontan dan majalah investor masuk dlm jajaran reksadana terbaik..

Spt tertuang dalam prospektus, MSA berinvestasi di perusahaan terbaik di masing" sektor.. kemudian secara real, kinerja (return) masuk dalam jajaran kuartil atas dari seluruh RDS yg ada dgn biaya pembelian dan pencairan yg relatif paling rendah.

Reksa Dana yang Cocok Buat Pemula

Lius_zanetti's picture

Dear PortalReksadana Teams,

Saya idem ama postingan diatas... mohon pencerahan yah....

RDS lama atau baru

cecephr's picture

Dear all,
saya baru mau invest di reksadana nih...rencana untuk jangka panjang(RDS).
Bingung nentuin mau pilih MI dan RDS nya.

1. Sebaiknya kita pilih usia RDS yang dah lama diluncurkan atau yang baru???
2. Apakah dana kelola per RDS bisa dijadikan patokan juga(makin besar makin bagus??)
2. Dalam memilih MI, apakah makin besar AUM berarti makin bagus??

Tx

Bravo PortalReksadana

@RDS lama atau baru

v_budi's picture

Mungkin setelah baca ini, jd ga bingung lagi :D http://www.portalreksadana.com/node/74

Dear

toquer's picture

Dear portalreksadana.com,

saya sangat memerlukan data nab/unit reksadana saham untuk tahun 2009 dari januari - desember,kira2 bisa saya dpatkan dmana ya???????

THX...

Your are currently browsing this site with Internet Explorer 6 (IE6).

Your current web browser must be updated to version 7 of Internet Explorer (IE7) to take advantage of all of template's capabilities.

Why should I upgrade to Internet Explorer 7? Microsoft has redesigned Internet Explorer from the ground up, with better security, new capabilities, and a whole new interface. Many changes resulted from the feedback of millions of users who tested prerelease versions of the new browser. The most compelling reason to upgrade is the improved security. The Internet of today is not the Internet of five years ago. There are dangers that simply didn't exist back in 2001, when Internet Explorer 6 was released to the world. Internet Explorer 7 makes surfing the web fundamentally safer by offering greater protection against viruses, spyware, and other online risks.

Get free downloads for Internet Explorer 7, including recommended updates as they become available. To download Internet Explorer 7 in the language of your choice, please visit the Internet Explorer 7 worldwide page.